[language-switcher]
Beranda  Berita

Satpolairud Polres Situbondo Peduli Keselamatan Nelayan Melalui Program Binmas Perairan

SITUBONDO – Pasca terjadinya lost contac nelayan asal Desa Jangkar Kabupaten Situbondo yang disebabkan oleh trouble mesin ditengah laut, Anggota Satpolairud Polres Situbondo hari Selasa (7/5/2024) melaksanakan kegiatan rutin pembinaan masyarakat perairan untuk mencegah dan mempermudah pencarian nelayan yang mengalami trouble di tengah laut

Kerusakan mesin atau perahu tidak bisa di prediksi, sehingga saat asik menangkap ikan kemudian terdapat kendala kerusakan mesin atau kerusakan pada perahu atau cuaca ekstrem datang secara tiba tiba sehingga hal tersebut menyebabkan terkendala untuk pulang kerumah

Dari kemungkinan beberapa kendala tersebut kemudian anggota Satpolairud Polres Situbondo melaksanakan binmas perairan guna meminimalisir terjadinya nelayan yang trouble di tengah laut dan susah untuk dihubungi guna dilakukan pertolongan atau pencarian

Point’ binmas perairan yang ditekankan kepada masyarakat nelayan dan pesisir adalah agar para nelayan setiap waktu melakukan perawatan dan perbaikan terhadap kapal baik bagian mesin maupun dinding perahu serta membersihkan kerang yang menempel di badan perahu

Selain itu juga menekankan untuk membawa alat keselamatan diri yaitu life jaket dan tidak kalah penting untuk membawa alat komunikasi yaitu HP agar dapat menghubungi keluarga saat terjadi kendala atau dapat dihubungi oleh keluarga atau petugas saat dinyatakan belum pulang dari melaut

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, SH, SIK, MH melalui Kasatpolairud Polres Situbondo AKP Gede Sukarmadiyasa menjelaskan bahwa penekanan yang dilakukan oleh anggota Satpolairud sudah merupakan kegiatan rutin dan tinggal para nelayan atau masyarakat pesisir yang bekerja menangkap ikan menyadari kendala kendala yang dimungkinkan terjadi dan bagaimana antisipasinya agar terlindung dari hal hal yang tidak kita inginkan

“Mudah mudahan kedepan para nelayan dapat berkomitmen dan konsisten untuk melindungi dirinya saat ditengah laut baik dengan alat keselamatan maupun alat komunikasi,” cetus AKP Gede

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Cek Venue Balinese Water Purification, Polri : Pastikan Pengamanan dan Rute
Perhelatan KTT WWF ke-10 : Posko Satgas Walrolakir Monitoring Pengamanan VVIP & VIP
PP Persis Apresiasi Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Korban Begal
Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pastikan Jemaat Gereja Nyaman Saat Beribadah, Polres Sibolga Gelar Personilnya, Melaksanakan Pam Dan Patroli.
Pengajian Umum Haul Sunan Bonang Siang Ini Di Kawal Polsek Lasem & Koramil
LATSITARDANUS XLIV : PESERTA LATSITARDANUS SATLAT KIJANG GELAR SOSIALISASI WAWASAN KEBANGSAAN KEPADA SISWA SMA DI KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA
Satpolairud Polres Sibolga Laksanakan Patroli Dan Pengamanan Di Objek Wisata Pelabuhan Lama Sibolga.
Demi menjaga Harkamtibmas, Polsek Kresek lakukan Patroli Mobile dan Dialogis di wilayah Hukum Polsek Kresek
Gencarkan program Polisi RW, Anggota Polsek Kresek kunjungi warga di Desa.
Lihat Semua
WordPress Lightbox