[language-switcher]
Beranda  Berita

Antisipasi Adanya Begal, Polsek Sukolilo Polres Bangkalan Gencarkan Patroli Malam

Polres Bangkalan, Mengantisipasi tindak kejahatan di wilayah Kabupaten Bangkalan, Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K., selalu mengingatkan jajarannya untuk mengintensifkan patroli malam di jam rawan kejahatan seperti aksi pembegalan.

 

Dimana, saat ini pihaknya terus melakukan langkah-langkah pencegahan.

 

“Adanya patroli ini merupakan salah satu cara untuk meminimalisir terjadinya tindak kriminal. Kami intruksikan kepada seluruh jajaran agar mengaktifkan “Kring Serse, Patroli Blue Light, maupun patroli dialogis,” ujar Febri.

 

Itulah yang menjadi komitmen Kapolsek Sukolilo IPTU Naris Sudartoyo, menggencarkan patroli seperti semalam (07 Mei 2024) dengan menerjunkan Aiptu Wawan GN dan Bripka Darwinto H.W di Jl. Raya Desa Morkepek, Desa Labang dan Akses Suramadu, Kecamtan Labang, Kabupaten Bangkalan.

 

Polsek Sukolilo tetap meningkatkan pemantauan, kewaspadaan, dan pengawasan untuk memberikan rasa aman. Masyarakat pun diminta agar tidak segan untuk segera melapor jika mengetahui maupun melihat ada orang yang mencurigakan sehingga pihaknya bisa segera menindaklanjutinya.

 

“Manfaatkanlah layanan “Kandani” (komunikasi anda untuk Polisi) dengan menghubungi nomor 081223456110. Layanan ini bisa diakses oleh seluruh masyarakat, baik untuk memberikan informasi, klarifikasi, atau bertanya,” imbuh Kapolsek mewakili kapolres.

 

Sementara itu, dihimbau pula kepada pengguna jalan untuk tidak melalui jalan yang sepi dan membawa barang berharga secara berlebihan.

 

“Kami juga himbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap pelaku kejahatan dengan tidak membawa perhiasan berlebih, tidak melalui akses jalanan yang sepi maupun gelap jika sendirian, atau hubungi no.tlp Polisi RW/ Bhabinkamtibmasnya untuk percepatan pertolongan,” pesan Naris.

 

(tan)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum ke-10 di GWK
Persiapan Polri Amankan Opening Ceremony World Water Forum ke-10 di Bali
DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
Kegiatan Sterilisasi Polri Jelang Kedatangan Delegasi Hingga Tamu VVIP World Water Forum di Bali
Cek Venue Balinese Water Purification, Polri : Pastikan Pengamanan dan Rute
Perhelatan KTT WWF ke-10 : Posko Satgas Walrolakir Monitoring Pengamanan VVIP & VIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Mobil Pick Up Tabrak Sepeda Motor Dari Belakang 1 Orang Tewas.
Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang Ajak Warga Aktif Jaga Keamanan Lingkungan
Polsek Dolok Merawan Patroli Gabungan Minimalisir Kejahatan di Malam Minggu
Kebebasan Beragama, Polres Tebing Tinggi Pengamanan Acara Kebaktian Kebangunan Iman
Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hulu Mediasi Perselisihan Paham Antar Warga
Patroli Siang Polsek Sekayam Amankan SPBU 64.785.06, Pastikan Keamanan dan Ketertiban
Lihat Semua
WordPress Lightbox