[language-switcher]
Beranda  Berita

Kanit Propam Polsek Torjun Pimpin Patroli Harkamtibmas

Sampang – Polsek Torjun kesatuan Polres Sampang selasa (07/05) sore melaksanakan patroli dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar senantiasa aman kondusif.

Kegiatan yang di pimpin Kanit Propam Polsek Torjun Aipda Eko Hadi Purnomo mendatangi beberapa tempat keramaian masyarakat seperti pertokoan, pasar polowijo torjun, kantor pegadaian, kantor bank BRI dan mesin-mesin ATM di wilayah hukum Polsek Torjun.

Selain melakukan patroli empat rawan kejadian gangguan Kamtibmas, Aipda Eko Hadi Purnomo dan anggotanya mendatangi beberapa tempat rawan terjadinya kecelakaan seperti simpang kotem, simpang patarongan dan perbatasan kecamatan di sisi barat.

Patroli ini dilakukan guna memantau situasi Kamtibmas, personil Polsek Torjun juga melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di jembatan timbang jrengik untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dan pengguna jalan sekaligus memberikan tanda kepada pengguna jalan untuk memperlambat kecepatannya untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu-lintas akibat perbaikan jembatan klampis jrengik.

Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH yang di wakili Kapolsek Torjun AKP Heriyanto SH menjelaskan bahwa patroli merupakan salah satu bentuk pencegahan gangguan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Torjun.

AKP Heriyanto menegaskan menjaga keamanan dan ketertiban bukan tugas Polisi saja, peran serta seluruh elemen masyarakat dalam menjaga Kamtibmas sangatlah penting.

Masyarakat di harapkan saling menjaga kerukunan antar warga. tidak mudah mempercayai informasi-informasi dari luar yang belum tentu benar, masyarakat juga di minta ikut menggalakkan sistem keamanan lingkungan di wilayah masing-masing.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri di Hari Pancasila: Pondasi dalam Wewujudkan Indonesia Emas
SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Rakernis Logistik Polri 2024, Optimalkan Pengelolaan Produk Dalam Negeri
Rasakan Mudahnya Pengurusan SIM Online, Pegiat Anti Korupsi Apresiasi Polri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Piket Polsek Pontianak Utara Tingkatkan Kewaspadaan Lakukan Pemeriksaan Lingkungan Kantor dan Patroli Pemukiman di hari Libur
Jamin Harkamtibmas Jelang Pilkada Aman, Polsek Madapangga Tingkatkan Patroli Cipkon Malam Hari
Polisi Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar di Wilayah Kecamatan Sluke
Patroli Gabungan Polsek Kedokanbunder Polres Indramayu dan Koramil Karangampel Berhasil Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Unit Reskrim Polsek Baleendah Lakukan Operasi Pekat Dengan Sasaran Miras
Patroli Cipkon Jelang Pilkada, Polsek Monta Imbau Masyarakat Jaga Situasi Kamtibmas
Lihat Semua
WordPress Lightbox