[language-switcher]
Beranda  Berita

Wakapolres Gunung Mas Tekankan Kedisiplinan Personel Saat Apel Pagi dan Kesiapsiagaan PLB

 

TBNews.kalteng.polri.go.id – Polres Gunung Mas – Wakapolres Gunung Mas memberikan penekanan terkait kehadiran personel saat apel pagi dan kesiapsiagaan saat dilakukan panggilan luar biasa (PLB) di hari libur. Rabu (8/5/24) pukul 07.30 WIB.

Penekanan ini disampaikan saat apel pagi pada hari Rabu tanggal 8 Mei 2024 di lapangan Tantya Sudhirajati Polres Gunung Mas. Yang diikuti oleh seluruh personel polres gunung mas dan ASN Polri.

Dalam arahannya, Kapolres Gunung Mas, Polda Kalteng AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K. melalui Waka Kompol Indras Purwoko, S.H. menyampaikan bahwa kehadiran personel saat apel pagi merupakan salah satu bentuk kedisiplinan dan tanggung jawab sebagai anggota Polri. Ia menekankan pentingnya kehadiran tepat waktu dan mengikuti apel dengan tertib.

“Apel pagi merupakan sarana untuk menyampaikan informasi, arahan, dan evaluasi kinerja. Oleh karena itu, kehadiran personel saat apel pagi sangat penting,” ujar Wakapolres Gunung Mas.

Selain itu, Wakapolres Gunung Mas juga mengingatkan personel untuk selalu siap siaga saat dilakukan PLB, terutama di hari libur. Ia meminta personel untuk selalu menjaga komunikasi dan responsif terhadap panggilan tugas.

“Sebagai anggota Polri, kita harus selalu siap siaga kapanpun dan dimanapun. Terutama di hari libur, kita harus tetap responsif terhadap panggilan tugas,” tegas Wakapolres Gunung Mas.

Wakapolres Gunung Mas berharap dengan penekanan ini, personel Polres Gunung Mas dapat meningkatkan kedisiplinan dan kesiapsiagaan dalam menjalankan tugas. (sp)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Jelang Idul Adha, Tim Satgas Pangan Polri Lakukan Monitoring di Sumsel
Polri Ungkap DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Jadi 1
SIM C1 Resmi Berlaku di Indonesia, Segini Biaya dan Persyaratan Pembuatannya
Penghapusan 2 DPO di Kasus Vina, Polri: Bukti Belum Cukup
Polri: Perpanjangan Usia Pensiun Menambah Pengabdian dan Memotivasi Bekerja Lebih Baik
Kadivhumas Polri Tegaskan Kepolisian dan Kejaksaan Agung Baik-Baik Saja
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Kertasari lakukan Pemantauan dan Patroli Dialogis ke PT. Lonsum Kertasari
Patroli Polsek Kertasari Polresta Bandung Pantau Lokasi Pasar dan Pertokoan, Sampaikan Himbauan
Sambang ke Warung, Kasat Binmas Polres Tebing Tinggi Tampung Aspirasi Warga
Bentuk Pelayanan, Polsek Rambutan Atur Lalu Lintas Pagi Hari
Jalin silaturahmi dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas Dewa Tenjolaya berikan himbauan kamtibmas
Personil Polsek Cicalengka Lakukan Patroli Subuh, Antisipasi Gangguan Kamtibmas menjelang pagi
Lihat Semua
WordPress Lightbox