[language-switcher]
Beranda  Berita

Polsek Tikala Lakukan Giat Preventif di Kelurahan Banjer

MANADO, Humas Polda Sulut – Polsek Tikala melakukan kegiatan preventif atau pencegahan terjadinya gangguan kamtibmas, di wilayah Kelurahan Banjer, Kecamatan Tikala, Kota Manado, pada Kamis (9/5/2024) malam.

Kegiatan dilakukan dengan pemeriksaan terhadap anak-anak muda, termasuk pemeriksaan tempat dan bagasi kendaraan untuk mengantisipasi adanya senjata tajam, miras, narkoba, dan barang berbahaya lainnya.

Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

“Tidak ditemukan adanya miras atau senjata tajam. Situasi tetap aman dan terkendali. Hal ini menunjukkan bahwa upaya pencegahan yang dilakukan Polsek Tikala telah memberikan hasil yang positif,” kata Ipda Agus.

Lanjutnya, kegiatan preventif seperti ini sangat penting untuk mencegah terjadinya tindakan kriminalitas terutama yang melibatkan anak-anak muda.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkas Ipda Agus.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Lecehkan Anak Sendiri, Seorang Ibu Muda di Tangsel Jadi Tersangka
Polri Akan Ekstradisi Buronan Nomor 1 Thailand Chaowalit Thongduang, Selasa 4 Juni
Polri Minta Thailand Segera Tangkap Gembong Narkoba Fredi Pratama
Korlantas Polri Ungkap Kerencanaan, Pelaksanaan, dan Pengorganisasian KTT WWF ke-10 Berjalan Lancar
Sespim Lemdiklat Polri Letakan Batu Pertama Bangun Masjid, Didesain Ridwan Kamil
Polri Tangkap Buronan Nomor 1 Thailand Chaowalit Thongduang, Ini Daftar Kejahatannya
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Patroli Minggu Kasih Ps. Kanit Binmas Polsek Besuki Dengan Masyarakat Desa Besuki
Kanit Binmas Polsek Panji Gelar Minggu Di Kelurahan Mimbaan
Hadir Menyapa Warga , Dalam Rangka Minggu Kasih Kanit Binmas Titipkan Himbauan Jaga Kerukunan
Pengajian Rutin Polsek Lasem Wujudkan Polri Humanis dan Berakhlak Mulia
Amankan Perairan Paminggir, Satpolairud Polres HSU Periksa Beberapa Dokumen & Abk Kapal
DitBinmas Polda Kalsel Gelar Pembinaan Peningkatan Kemampuan Kasat Kamling T.A 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox