[language-switcher]
Beranda  Berita

Terima Kunjungan Anak SD Insan Mandiri Kendari, Brimob Sultra Kenalkan Tugas Pokok Korps Brimob Polri

MEDIA BRIGADE – Satuan Brimob Polda Sultra menyambut Kunjungan SD Insan Mandiri Kendari di Mako Satbrimob Polda Sultra dalam rangka meningkatkan wawasan tentang tugas pokok, Fungsi Brimob dan peralatan yang dimiliki Sat Brimob Polda Sultra,

WhatsApp Image 2024 05 08 at 16.17.54 7Satuan Brimob Polda Sultra menggelar perlengkapan untuk dikenalkan kepada anak – anak didik PAUD yaitu perlengkapan PHH, Wanteror, jibom dan juga kendaraan AVC Wolf, Multifungsi dan D-Max serta perlengkapan Korps Brimob Polri lainnya. Kegiatan dimulai dengan kata sambutan dari Ustadzah SD Insan Mandiri Kendari dan juga Sambutan Komandan Satuan Brimob Polda Sultra diwakili oleh Kabag Ops Brimob Sultra.

Pasi Ops Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Sultra Ipda Bahtiar dan personel menyambut kedatangan anak didik SD Insan Mandiri Kendari. Seperti diketahui inti dari kunjungan anak didik SD Insan Mandiri Kendari adalah mengenalkan kepada anak didik SD Insan Mandiri Kendari lingkungan Polri khususnya di Satuan Brimob Polda Sultra dan memperkenalkan kedisiplinan Serta peralatan yang dimiliki Satuan Brimob Polda Sultra.

“Dalam kunjungannya, kita memberikan sedikit gambaran tentang tugas Korps Brimob Polri dan kedisiplinan, uniform, alat alat serta pengarahan tentang bela Negara serta memberikan cerita kepahlawanan, wawasan kebangsaan dan motivasi untuk yang bercita-cita menjadi Polisi bertugas Melayani, Mengayomi dan Melindungi Masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan Siswa – siswi yang mengunjungi Mako Satbrimob Polda Sultra ini bertujuan sebagai Sarana Edukasi Anak terhadap Pengenalan Profesi dan Tugas Pokok Polri Khususnya Koprs Brimob Polri disamping itu juga Edukasi tentang Seragam dan Perlengkapan Brimob Polri, Penampilan PBB, Atraksi Anti Anarkis Den 45 Brimob serta Pengenalan Kendaraan Rantis Brimob seperti AVC Wolf, Multifungsi dan D-Max untuk mengelilingi Mako Sat Brimob Polda Sultra

Komandan Satuan Brimob Polda Sultra Kombes Pol Sugianto Marweki, SIK M.Si mengatakan bahwa, “Kegiatan kunjungan ke Satbrimob Polda Sultra ini merupakan Program Brimob Sultra yaitu Brimob Sahabat Anak yang kolaborasi dengan SD Insan Mandiri Kendari”.

WhatsApp Image 2024 05 08 at 16.17.54 6Kami juga berharap dengan usia pada anak SD adalah masa golden AGE atau masa keemasan manusia sehingga apa yang dilihat akan tertanam pada dirinya. Pada pembelajaran usia SD sekarang menitik beratkan pada pendidikan karakter, Sehingga anak diharapkan bisa tercapai cita-citanya yang tinggi dengan karakter yang baik, yang berguna bagi Nusa dan Bangsa. Terang Dansat Brimob

Kami juga mempersilahkan kepada lembaga-lembaga pendidikan lainya jika ingin berkunjung ke Mako Brimob Sultra untuk mengenal lebih dekat dengan anggota Brimob. Kami dari jajaran Satuan Brimob Polda Sultra menyambut baik.

Sementara itu pihak dari SD Insan Mandiri Kendari mengucapkan Terima Kasih Atas Pelayanan Brimob Sultra, anak – anak sangat senang juga Para Ustadzah Juga merasa bangga bisa mengenal secara dekat tentang Brimob, luar biasa dan Kami bangga dengan Brimob Indonesia, semoga anak – anak kami kelak ada yang menjadi anggota Brimob, tutupnya

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Kapolri di Hari Pancasila: Pondasi dalam Wewujudkan Indonesia Emas
SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Rakernis Logistik Polri 2024, Optimalkan Pengelolaan Produk Dalam Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Polsek Medan Tuntungan Sambangi Warga Kelurahan Laucih, Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Waspada Curas-Curanmor
Bhabinkamtibmas Polsek Pasangkayu Lakukan Mediasi Selesaikan Masalah Warga Dengan Problem Solving
Bhabinkamtibmas Polsek Medan Tuntungan Sambangi Satpam Akbid Senior, Sampaikan Pesan Kamtibmas
Pelantikan dan Binteknis Anggota Pengawas Kelurahan/Desa se-Kecamatan Kadipaten untuk Pilkada Serentak 2024
Puluhan Atlet Antusias Ikuti Kejurnas Duatlhon Piala Kapolres Situbondo 2024
Cegah Gangguan Kamtibmas Di Tempat Umum, Anggota Polsek Udanawu Patroli Area Objek Vital
Lihat Semua
WordPress Lightbox