[language-switcher]
Beranda  Berita

Bhabinkamtibmas Polsek Toba Sambangi Warga di Desa Binaan

Sanggau, Polda Kalbar – Briptu Oliver M. Situmorang Bhabinkamtibmas Polsek Toba Polres Sanggau Polda Kalbar melakukan kunjungan dan silaturahmi ke Desa Teraju Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjalin komunikasi yang efektif dengan masyarakat di wilayah binaan.

Dirinya menjelaskan bahwa sambang dan silaturahmi seperti ini sangat penting karena memungkinkan pihak kepolisian untuk mendapatkan informasi langsung terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan tersebut.

“Kegiatan ini memungkinkan pihak kepolisian untuk menggali informasi terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan,” ujar Bhabinkamtibmas.

Selama kunjungan tersebut, Briptu Oliver M. Situmorang memberikan pesan Kamtibmas kepada warga agar turut serta dalam menjaga keamanan dan memperkuat kerukunan antar warga. Tujuannya adalah untuk menciptakan keharmonisan dan kekeluargaan di antara seluruh warga.

Dirinya juga menekankan pentingnya peran aktif warga dalam melaporkan potensi gangguan keamanan kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Toba.

Hal ini diharapkan dapat membantu pihak kepolisian dalam mengantisipasi dan menanggapi cepat terhadap potensi gangguan tersebut.

“Diharapkan, semakin eratnya kerjasama antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh warga,” pungkasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Uskup Agung Jakarta Apresiasi Polri Berhasil Tingkatkan Kepuasan Masyarakat saat Mudik Lebaran
Ada Penyelenggaraan WWF ke-10, Pelaku UMKM di Bali 'Kecipratan' Dampak Positifnya
Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Meninggal, RS Polri: Karena Benturan
Kapolri: Selamat Harkitnas, Eratkan Persaudaraan Menuju Indonesia Emas 2045
Polri Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116
Polri Amankan Opening Ceremony WWF Ke-10 di Bali Hari Ini
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bentuk Perhatian Polri Kepada Masyarakat, Binmas Desa Cileunyi Kulon Takziah ke Rumah Duka warganya yang meninggal dunia
Temui Warga Binaannya, Binmas Desa Cinunuk agar waspada Aksi Kriminalitas
Pastikan berjalan Aman, Binmas Desa Ciporeat Monitoring Penyaluran Cadangan Pangan Beras di Kantor Desa
Sapa Warga, Binmas Desa Cibiru Hilir terus ajak partisipasi warga Wujudkan Harkamtibmas Kondusif
Binmas Desa Ciporeat Dampingi Kapolsubsektor Cilengkrang Kunjungan Silaturahmi ke Sekolah SMKN 1 Cilengkrang
Temui warga Binaan, Binmas Desa Cinunuk Ajak Aktifkan Siskamling
Lihat Semua
WordPress Lightbox