[language-switcher]
Beranda  Berita

Tuntaskan Vaksinasi usia 6-12 Tahun, Bhabinkamtibmas Hadiri Sosialisasi Vaksin di SDN 3 Tala Dilanjutkan Dengan Vaksinasi

Pangkep, -Dalam upaya percepatan Vaksinasi Usia 6-12 Tahun Bhabinkamtibmas Polsek Ma’rang Aipda Wahyuddin bersinergi dengan Pemerintah Kelurahan Talaka serta Kepala UPT SDN 03 Tala Hj. Sam’ina,M, S. Pd untuk melaksanakan sosialisasi Vaksin bagi usia 6-12 Tahun di SDN 3 Tala dilanjutkan dengan kegiatan Vaksinasi bagi Murid SDN 3 Tala. Sebagai vaksinator Puskesmas Ma’rang. Kegiatan sosialisasi di hadiri oleh Wakil Bupati Pangkep H. Syahban Sammana. SH ,Plh. Camat Ma’rang Andi Irfan A.Sadda, Lurah Talaka Hj.Hartati SE.MM,Danramil 1421-05 Ma’rang Kapten Inf Hartanto,Bhabinkamtibmas Aipda Wahyuddin dan Babinsa Sertu Petrus Tondok Sabtu(22/1/2022) pagi

Bhabinkamtibmas Aipda Wahyuddin mengatakan, bahwa pentingnya vaksinasi itu bertujuan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Vaksin ini guna meningkatkan imunitas kekebalan tubuh agar terhindar dari Covid-19
“Dalam pelaksanaannya kegiatan Vaksinasi dilakukan secara protokol kesehatan. Untuk itu, kami mengimbau kepada para orang tua murid SDN 3 Tala untuk tidak ragu dan khawatir terhadap Vaksin Covid-19 dan vaksin ini halal”. Ucapnya.

Kepala sekolah SDN 3 Tala Hj.Sam’ina M,Spd menyambut baik dan bersedia melaksanakan vaksinasi di sekolahnya dan sistemnya mereka juga menghadirkan orang tua Murid agar mendampingi anaknya untuk di vaksin di sekolahnya.

Kapolsek Ma’rang Akp Sofyanto,SH memerintahkan kepada seluruh Bhabinkamtibmasnya sebagai ujung tombak terdepan agar segera koordinasi dengan pihak pemerintah dan para Kepala sekolah agar pelaksanaannya dapat berjalan sesuai rencana dan Kapolsek Ma’rang juga mengatakan bahwa, Kegiatan yang ada di wilayah binaan Bhabinkamtibmas diharapkan agar selalu monitor termasuk kegiatan vaksinasi agar pelaksanaan kegiatan dapat berjalan lancar.

Hal ini merupakan bagian dari tugas Kepolisian dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat bersinergi dengan TNI dan pemerintah daerah.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kabid Humas: Satgas ODC-2024 Berhasil Menangkap Peni Pekei, Pimpinan KKB Dokoge-Paniai
Polres Mimika Gelar Syukur dan Doa Bersama Lintas Agama untuk Pemilu dan Pilkada Damai
Polres Asmat Sosialisasi Tertib Lalu Lintas kepada Siswa TK dan SD
Unit Reskrim Polsek Nongsa Bersama Satreskrim Polresta Barelang Amankan Pelaku Begal di Pinggir Jalan Kav. Nongsa
Cek Venue Balinese Water Purification, Kasatgas Walrolakir : Pastikan Pengamanan dan Rute
Perhelatan KTT WWF ke-10, Kasatgas Walrolakir: Posko Satgas Walrolakir Monitoring Pengamanan VVIP & VIP
Lihat Semua
WordPress Lightbox