[language-switcher]
Beranda  Berita

Cegah Penimbunan, Satgas Pangan Polri Awasi Aksi Borong Minyak Goreng

JAKARTA – Satgas Pangan Polri terus mengawasi transaksi minyak goreng yang harganya sedang melambung. Petugas memantau praktik aksi borong pihak tidak bertanggung jawab agar tidak terjadi penimbunan.

“Kita ketahui bersama bahwa Polri dalam hal ini Satgas Pangan sudah dan terus melakukan monitoring dengan kegiatan pengecekan ketersediaan stok,” tutur Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Selasa (25/1/2022).

Selain melakukan pemantauan, kata Ahmad, pihaknya juga berkoordinasi langsung dengan pimpinan toko. Menurutnya, hal itu dilakukan untuk melihat respons pelaku pasar terkait kehadiran program pemerintah ini.

“Kemudian mengirim, meng-interview wawasan manajer toko terkait respon dan kebijakan toko dengan adanya program pemerintah,” imbuhnya.

Lebih lanjut Ahmad menjelaskan, pihaknya terus melakukan pengawasan aktivitas konsumen di lapangan. Ahmad memastikan adanya penegakan hukum bagi para pelanggar aturan.

“Bilamana ada informasi melakukan stok aksi borong, akan dilakukan penindakan,” jelas mantan Kabid Humas Polda Babel itu.

Ahmad menuturkan, kesediaan minyak goreng  terpantau aman di sejumlah wilayah. Antara lain Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Serang, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DIY, Aceh, Bangka Belitung, Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, Bali, dan Sulawesi Utara.

Sejauh ini, kata Ahmad, aktivitas transaksi masyarakat untuk minyak goreng masih terpantau aman. Dia mengungkapkan, pihaknya belum menemukan aksi borong pembelian minyak goreng.

“Tidak ditemukan aksi borong dan antrean pembelian minyak goreng,” pungkas Ahmad.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
Bareskrim Bongkar Kasus Manipulasi Data Email, Kerugian Rp.32 M dan 2 WNA Nigeria Tersangka
Polri Siap Lindungi WNI di Luar Negeri dari Kejahatan Transnasional
Patung Jenderal Hoegeng di Sespim Lemdiklat Polri Jadi Simbol Kejujuran dan Anti Korupsi
Kapolri Hadiri HUT Yayasan Kemala Bhayangkari Ke-44
Kapolri Terima Audiensi Walubi, Bahas Perayaan Waisak Nasional Hingga Kerukunan Bangsa
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolsek Cambai melaksanakan giat Patroli dan sambang memberikan edukasi himbauan kamtibmas
Bhabinkamtibmas Desa Jungai sambang dan sosialisasi, edukasi kepada warga tentang situasi kamtibmas
Sinegritas TNI - POLRI oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas sambangi warga ciptakan situasi aman kondusif
Duta Lalu Lintas Polres Prabumulih Tahun 2024 melaksanakan unjuk bakat di PTC Mal Kota Palembang
Kapolsek Prabumulih Timur AKP HERRY SULISTYO melaksankaan kegiatan penegakan penertiban disiplin personil
Unit Binkamsa Sat Binmas Polres Prabumulih melaksanakan giat pembinaan kepada Satpam di SMA Negeri 7 Prabumulih
Lihat Semua
WordPress Lightbox