[language-switcher]
Beranda  Berita

Polda Papua Bersama Komunitas The Spirit Of Papua Bagikan Sembako Kepada Warga Kabupaten Jayapura Yang Terdampak Covid-19

WhatsApp Image 2020 04 18 at 21.48.23 Jayapura –  Bertempat di Pos 7 Sentani Kabupaten Jayapura dilaksanakan penyerahan Sembako yang dilakukan oleh Komunitas The Spirit Of Papua bersama Polda Papua, Sabtu (18 April 2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH, Kapolres Jayapura AKBP Dr. Victor Dean Mackbon, SH. S.IK. MH. M.Si, Ketua Spririt Of Papua Samuel Tabuni, Ketua Posko Spririt Of Papua Michael Yarisetouw, S.Si, Personil Polres dan Polda Papua beserta Tim Spririt Of Papua.

Pada kesempatan tersebut penyampaian Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw melalui Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH yang intinya, Salam hormat dari kapolda papua kepada seluruh warga masyarakat yang ada disini, tadi beliau melepas kami yang rencana awalnya belaiu akan langsung hadir disini akan tetapi karena ada satu hal yang mendadak sehingga beliau perintahkan saya untuk mewakili beliau.

Wabah virus corona ini sangat luar biasa, jadi kita harus bersatu padu. Apa yang dihimbau oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, pemerintah daerah, kabupaten kota, pusat dan provinsi kiranya untuk sama-sama dilaksanakan dengan baik. kita sementara tidak usah berpergian dulu apabila tidak penting, istirahat yang cukup dan tidak perlu begadang kalua tidak penting sekali.

“Kita juga upayakan kedepannya untuk membagikan masker diwilayah ini agar kita semua bisa terhindar dari penyebaran virus corona ini. Situasi ini kalau kita tidak menanganinya dengan benar makan akan terjadinya gangguan kamtibmas. Maka apabila ada permasalahan mengenai korona masyarakat dapat melaporkannya, bisa ke ketua rt/rw, pak dokter, tokoh masyarakat, tokoh agama, bapak kapospol, bapak kapolsek, bapak bupati, maupun bapak kapolres.,” tutur Kabid Humas Polda Papua.WhatsApp Image 2020 04 18 at 21.48.31

Lanjut dikatakan Kabid Humas, Kiranya sembako yang disalurkan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang embutuhkan yang terdampak corona ini. Sembako ini bukan dari pemerintah, melainkan sumbangan dari warga yang peduli terhadap masyarakat papua yang dikumpul oleh masyarakat kita, ada beberapa dari kepolisian, tni, dan sumbangan dari luar pulau. Dan rencananya kita akan distribusikan lagi ke tempat lain yang dirasa terdampak pandemi corona.

Penyampaiaan Ketua Spirit Of Papua Samuel Tabuni, Terimakasih kepada anggota group the spirit of papua yang sudah prihtain dalam membangun  tanah papua sehingga pak kapolda papua mengususlkan untuk memberi bantuan kepada masyrakat yang terdampak corona dan hari ini bantuan telah tiba di tempat ini dimana kita fokus kepada warga warga yang tidak mampu karena akibat pembatasan sosial yang menyebabkan Sebagian warga tidak punya penghasilan tetap terganggu sehingga the spirit of Papua ini mempunyai visi dan misi untuk membantu siapapun itu dia.

“Dan mulai hari ini sampai satu minggu kedepan kita akan bagikan terus mulai dari angkasa sampai depapre dengan tujuan kemanusiaan karena corona kita harus berjuang bersama. Intinya upaya ini adalah bagian dalam melawan virus corona yang sudah menyebar luas secara global. Bantuan hari ini sekitar 503 paket,” ucap Samuel.

Penyampaian perwakilan Masyarakat yang menerima Bantuan Sembako dari Spirit Of Papua bersama Polda Papua, Bapak Ronald yeristouw, Kami sebagai masyarakat berterimakasih banyak atas bantuan yang diberikan. Masyarakat sendiri sudah sekian lama menunggu  bantuan ini hadir. Masyarakat berharap bantuan ini bisa tersalurkan merata ke semua yang membutuhkan karena saat ini masyarakat sangat mebutuhkan bantuan dari segala pihak.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian Sembako dari Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw yang diwakili oleh Kabid Humas Polda Papua, dan dilanjutkan oleh Kapolres Jayapura dan Ketua Spirit Of Papua.

(Humip)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi Dengan Keagamaan Kuat
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Polresta Balikpapan Gelar Sambang DDS, Imbau Kamtibmas Pasca Pemilu 2024
Sempat Ditolak Warga, Polsek Padamara Kawal Pelaksanaan Fogging
Seorang Residivis Motor Asal Surabaya Ditangkap Unit Reskrim Polsek Arosbaya
Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasikan Bahaya Narkoba di SD Negeri 060985
Kapolda Jateng Irjenpol Ahmad Luthfi; Trabas Kamtibmas wujud soliditas Polda Jateng dan masyarakat guna menciptakan Harkamtibmas.
Jamin Keamanan, Polres Malinau Libatkan Personel Jaga di Area Expo Desa Malinau 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox