[language-switcher]
Beranda  Berita

Walikota Banjarbaru Tutup Usia, Kapolda Kalsel Turut Berduka

Nadjmi Adhani Bin H. Hardansyah yang merupakan Walikota Banjarbaru tutup usia Senin (10/8/2020) pukul 02.30 Wita. Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. mengucapkan turut berduka cita atas kepergian salah satu putra terbaik Kota Banjarbaru tersebut.

Selain ucapan duka, Kapolda Kalsel juga mengirimkan karangan bunga ucapan duka ke rumah duka Almarhum Walikota Banjarbaru H. Nadjmi Adhani.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga besar Almarhum.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun, Saya atas nama pribadi dan keluarga besar Polda Kalsel menyampaikan duka cita mendalam, semoga Almarhum husnul khotimah, segala amal ibadah Almarhum diterima oleh Allah SWT, dan ditempatkan di sisi-Nya, Aamiin YRA,” ungkap Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H.

Untuk keluarga yang ditinggalkan, lanjut Kapolda Kalsel, semoga diberi kekuatan dan ketabahan oleh Allah SWT, Aamiin YRA.

Sebelumnya, Almarhum Walikota Banjarbaru H. Nadjmi Adhani mendapatkan perawatan medis di ruang ICU. Kondisi kesehatan Almarhum sempat dikabarkan membaik, meskipun tetap menggunakan ventilator, hingga pukul 02.30 Wita datang kabar bahwa H. Nadjmi Adhani mengembuskan napas terakhirnya di RSUD Ulin, Banjarmasin.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Korlantas Polri: Pelat Khusus ZZ Tidak Kekebalan Aturan Ganjil-Genap di Jakarta
Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Kota Agung Polres Lahat Gelar 'Giat Jumat Curhat' untuk Membangun Kedekatan dengan Masyarakat"
Anggota Polsek Papar Patroli Beri Penyuluhan ke Karyawan SPBU 
Jumat Curhat Polsek Plaju: Kapolrestabes Palembang Respon Langsung Keluhan Masyarakat
Polsek Jati Respon Laporan Warga, Sejumlah Miras Berhasil Diamankan
Anggota Polsek Kunjang Patroli Harkamtibmas Sambang di Toko Emas 
Jumat Curhat Polres Lombok Barat: Mendengarkan Keluhan Pengrajin Genteng
Lihat Semua
WordPress Lightbox