[language-switcher]
Beranda  Berita

Ketua Pengurus YKB Daerah Kalsel Bersama Wakapolda Kalsel Ikuti Zoom Meeting Dipimpin Kapolri dan Ketua Pembina YKB

Bertempat di Ruang Kantor Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan (Kalsel), Ketua Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Ully Nico Afinta bersama Wakapolda Kalsel Brigjen Pol. Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si. mengikuti kegiatan Virtual Meeting yang diadakan oleh Pengurus YKB dengan tema “Barang Milik Negara / BMN dan Kewajibannya”, Kamis (10/9/2020) pukul 09.00 Wita.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si. selaku Penasihat Utama YKB dan Ketua Pembina YKB Ny. Fitri Idham Azis dari Ruang Kemala, Gedung Bhayangkari, dan diikuti para Pejabat terkait Dinas Polri dan YKB seluruh Indonesia.

Dalam arahannya Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si. menyampaikan bahwa seluruh pihak harus memahami bahwa negara saat ini sedang mengalami situasi sulit akibat Pandemi Covid-19, dan berdasarkan hasil survei puncak Pandemi ini diperkirakan akan terjadi di antara bulan September sampai dengan Desember 2020.

Oleh karena itu Kapolri berharap kepada seluruh jajaran Polri dan Bhayangkari untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dimulai dari diri sendiri, lingkungan keluarga, dan lingkungan kerja.

2a2ac36e 88a2 4bdd 9f17 f7909bb55267

Selain itu Bapak Presiden RI Ir. H. Joko Widodo juga menaruh harapan besar kepada TNI-POLRI untuk tetap all out dalam upaya percepatan penanganan Covid-19, dan diharapkan Bhayangkari dapat memahami dan memaklumi tugas-tugas bapak-bapaknya yang bekerja dilapangan.

Dalam penekanannya Penasihat Utama YKB memberikan apresiasi kepada Yayasan Kemala Bhayangkari yang sudah berinisiatif untuk merapihkan terkait Barang Milik Negara yang digunakan dan kewajibannya.

Lebih lanjut Bapak Kapolri mengatakan untuk kedepannya Yayasan Kemala Bhayangkari sudah bisa merapihkan seluruh administrasi yang berhubungan dengan Barang Milik Negara yang dikelola Yayasan Kemala Bhayangkari.

Virtual Meeting yang diikuti oleh Ketua Pengurus Pusat YKB Daerah Kalsel Ny. Ully Nico Afinta bersama Wakapolda Kalsel Brigjen Pol. Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si. juga turut dihadiri Karo Log Polda Kalsel, Wakil Ketua Pengurus YKB Daerah Kalsel, Seksi Umun Pengurus YKB Daerah Kalsel dan Seksi Sosial Pengurus YKB Daerah Kalsel.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Sukorejo Dengarkan Masukan dari Jemaat Gereja Mahanaim melalui Giat Minggu Kasih
Antisipasi Aksi Balap Liar Pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Laksanakan Patroli Blue Light
Pawas Pimpin Piket Fungsi Polsek Medan Barat Patroli Presisi/Blue Light bantu masyarakat layani mobile objek rawan antisipasi kejahatan jalanan, 3C dan Geng Motor di Wilayah Hukumnya
Personil Piket Bhabinkamtibmas bantu Masyarakat selesaikan selisihan faham bertangga di Silalas Medan Barat
Berlabuhnya Kapal Pesiar SY. Adventure Milik Warga Negara Asing Di Wilayah Nanusa
Polsek Manuhing Patroli Malam Hari, Pastikan Wilayah Hukunya Tetap Aman
Lihat Semua
WordPress Lightbox