[language-switcher]
Beranda  Berita

Berhasil Putus Mata Rantai Tindak Pidana Perdagangan Orang, Polresta Samarinda Terima Penghargaan

Samarinda – Polresta Samarinda menggelar Focus Group Discussion (FGD) Memutus Mata Rantai Predator Anak danTindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dengan Tema “STOP KEKERASAN SEKSUAL PADA ANAK”. Bertempat di Aula Wira Pratama Mapolresta Samarinda. Selasa, (09/03/21).

Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K.,M.SI mengatakan saat sambutan, kegiatan FGD ini focus pada pembahasan terkait dengan upaya memutus mata rantai kejahatan seksual.

“Mari kita bersama menjaga dan melindungi anak dari kejahatan baik sebagai pelaku atau sebagai korban, mari kita tuntun ,rawat dan menumbuhkan tanggung jawab moral kita semua agar anak dapat tumbuh kembang baik, jaminan hidup yang layak sebagaimana mestinya,” paparnya.

Dalam giat FGD tersebut juga di isi dengan pemberian penghargaan dari Sekjen Komnas Perlindungan Anak (KPA) dan Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan & Anak (TRC PPA) ke Polresta Samarinda dan Polsek Jajaran atas dedikasi dan kerja keras dalam penegakan hukum dan perlindungan anak di Indonesia. Serta menyaksikan ucapan selamat dari Ketua Arist Merdka Sirait.

“Pada kesempatan ini juga di berikan penghargaan atas kinerja yang dilakukan. Semoga dengan penghargaan ini tidak menjadikan tinggi hati dan riya’namun tetap bekerja dengan baik serta tetap menjadi polisi yang membumi untuk masyarakat indonesia,” terangnya.

Menurut Kombes Pol Arif Budiman dengan rendah hati dirinya menyampaikan bahwa penghargaan itu dedikasi untuk seluruh masyarakat Kota Samarinda khususnya anak-anak dan Anak Indonesia.

“Mari bersama- sama kita didik kita jaga dan hantarkan mereka untuk menjadi generasi muda penerus Indonesia kedepan,” jelasnya.

Humas Polda Kaltim

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri Hadiri Pelantikan PP GP Ansor 2024-2029
Caleg Terpilih DPRK Aceh Tamiang Gunakan Uang Sabu untuk Kampanye, Bareskrim Buru Satu Pelaku ke Malaysia
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri, Wadah Para Polisi Atlet
Percepatan Integrasi Aplikasi Digital, SSDM Polri Kembangkan ‘Satu Data SDM’
Korlantas Polri Resmi Launching SIM Untuk Moge
Dankorbrimob Polri Dilantik Sebagai Ketua Cabor Akurasi Menembak dan Terjun Payung
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Antisipasi Kemacetan Pagi, Unit Lantas Polsek Sukalarang Laksanakan Gatur Lalin Saat Jam Masuk Karyawan
Percepatan Integrasi Aplikasi Digital, SSDM Polri Kembangkan ‘Satu Data SDM’
Bhabinkamgibmas Desa Cipatik Polsek Cililin Imbau Warga Tingkatkan Kamtibmas
KA SPK Polsek Luragung Patroli siang
KA SPK Polsek Luragung Patroli siang
Kapolres PPU Hadiri Kegiatan Penanaman Pohon di Ibu Kota Nusantara dalam Rangka Latsidarnus Nusantara XLIV 2024
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri, Wadah Para Polisi Atlet
Lihat Semua
WordPress Lightbox