[language-switcher]
Beranda  Berita

Eks Kepsek 53 Jakarta Barat Ditetapkan Tersangka Korupsi Dana BOS dan BOP

Jakarta – Mantan Kepala Sekolah SMK Negeri 53 Jakarta ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Negeri Jakarta Barat. Kepsek berinisial (W) ini tersangkut kasus dugaan korupsi dana BOS dan BOP senilai Rp7,8 miliar.

Kepala Kejaksaan Agung Jakarta Barat (Dwi Agus Arfianto) menyatakan selain kepsek (W), seorang staf Suku Dinas Pendidikan Jakarta Barat I berinisial (MF) turut ditetapkan sebagai tersangka.

“Dari hasil gelar perkara telah ditentukan dua tersangka. Pertama (W) mantan Kepala Sekolah Negeri SMK 53 Jakbar, kedua (MF) staf Sudin Pendidikan Jakbar I,” ujarnya.

Adapun rincian dana yang dikorupsi BOS Rp1,3 miliar dan dana BOP Rp6,5 miliar. Dalam menjalankan aksinya, kedua tersangka melakukan manifulasi surat pertanggung jawaban (SPJ) dan menggunakan rekanan fiktif dalam pengadaan sejumlah barang.

W sebagai kepala sekolah SMK Negeri 53 Jakarta Barat pada saat itu diketahui memiliki kewenangan untuk mengelola atau memegang password terkait pencarian dana BOS dan BOP.

“Namun dalam prakteknya (W) serahkan password tersebut ke (MF) dengan perintah untuk segera dicairkan, dana dalam app siap BOS dan siap BOP,” jelasnya.

“Kemudian disiapkan SPJ fiktif dan rekanan fiktif yang akan menampung dana, dengan menyiapkan rekening penampung yang akan diserahkan dalam bentuk cash ke pihak sekolah,” sambungnya.

Atas perbuatannya, kedua tersangka dijerat Pasal 2 dan Pasal 3 Undang – Undang Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor). Pada kedua pasal itu ancaman hukumannya mencapai 20 tahun penjara dan denda paling banyak Rp1 miliar.

Kendati telah ditetapkan sebagai tersangka, kata Dwi, keduanya belum ditahan oleh Kejaksaan Negeri Jakarta Barat. Karena masih menunggu pemeriksaan dari BPK.

“Kalau sudah terima dari BPK maka akan segera kami tahan,” tukasnya.

(PoldaMetroJaya)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Satgas Damai Cartenz berhasil tangkap Pelaku Pembunuhan Danramil Aradide
Jelang WWF ke-10 di Bali, Fadil Imran Siapkan Strategi Khusus Pengamanan Akses Masuk Pelabuhan
Polri Pastikan Keamanan Akses Masuk ke Bali Jelang World Water Forum
Tiba di Pulau Dewata, Kabaharkam Polri disambut Langsung oleh Kapolda Bali
Masyarakat Bali Mendukung Sepenuhnya World Water Forum ke-10
Puslitbang Polri Gelar Seminar Hasil Penelitian Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber untuk Mewujudkan Polri 4.0
Lihat Semua

HUMAS POLDA

BKTM Kelurahan Simpang III Sipin Polsek Kota Baru Memberikan Pesan Kamtibmas dan Penyuluhan Kenakalan Remaja Kepada Warga Binaan
Dugaan pemalakan personel Polres Pematangsiantar terhadap pelanggar lalu lintas, "Proses tilang masih berjalan menunggu sidang pengadilan"
Cegah Balap Liar, Polsek Pekalongan Selatan Intensifkan Patroli di Exit Tol Setono
Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif, Personel Satpolairud Polres Pekalongan Kota Patroli Dialogis di Pesisir Pantai Utara Kota Pekalongan
Polsek Pekalongan Barat Gencarkan Patroli, Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan
Tingkatkan Kebugaran, Pleton Dalmas Polres Tanah Karo Lakukan Pembinaan Fisik Jasmani (Binsik)
Lihat Semua
WordPress Lightbox