[language-switcher]
Beranda  Berita

Beri Rasa Aman, Polsek Hanau Laksanakan KRYD

humas.polri.go.id – polres seruyan, polda kalteng – Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ( KRYD ) dilaksanakan baik pada siang maupun malam hari oleh Polsek Hanau sebagai upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Hanau Kabupaten Seruyan, Minggu (25-7-2021).

Personil Polsek Hanau melaksanakan giat patroli KRYD, sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman dalam membantu kegiatan masyarakat, adapun sasaran patrolinya yaitu dengan sasaran giat masyarakat dan tempat/pusat keramaian.

Dalam pelaksanaan patroli pada tempat keramaian melakukan patroli di Pasar Saik, komplek pertokoan, jalan-jalan utama dengan menghimbau dan menitipkan pesan pesan kamtibmas, menghimbau agar selalu tetap menjaga situasi yang sudah kondusif serta tetap patuhi protokol kesehatan covid 19.

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., SIK., M. Si melalui Kapolsek Hanau AKP Azmi Halim Permana, SIK mengatakan masyarakat juga bisa memberikan informasi kepada Kepolisian terdekat apabila mendengar ataupun melihat sesuatu yang mencurigakan.

“Disamping itu dalam masa pandemi yang belum berakhir, masyarakat dihimbau untuk membiasakan diri untuk displin protokol kesehatan ayo pakai masker supaya bisa menghindari penyebaran virus Corona”, ucapnya

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Polri Resmi Launching SIM Untuk Moge
Dankorbrimob Polri Dilantik Sebagai Ketua Cabor Akurasi Menembak dan Terjun Payung
Bareskrim Polri Periksa Caleg Aceh Terkait Kasus Sabu 70 Kg
Personel Diminta Tebar Senyuman Saat Layani Masyarakat
Personel Pengamanan WWF Ke-10 Dapat Penghargaan dan Tali Asih
Indonesia Indicator: Polri Ikut Andil Suksesnya World Water Forum
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pastikan Situasi Aman, Polsek Pekalongan Timur Intensifkan Patroli Dialogis
Jaga Situasi Kamtibmas Aman dan Kondusif, Sat. Samapta Polres Pekalongan Kota Intensifkan Patroli Dialogis
Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Bligo Intensifkan Sambang
Polsek Pekalongan Selatan Intensifkan Patroli, Cegah Gangguan Kamtibmas
Personel Polres Pekalongan Kota Laksanakan Turjawali, Berikan Rasa Aman dan Nyaman Kepada Masyarakat
Cegah Pelanggaran Anggota, Provos Polres Pekalongan Kota Melaksanakan Gaktiblin
Lihat Semua
WordPress Lightbox