[language-switcher]
Beranda  Berita

Polisi Amankan Sebanyak 2.342 Pil Ekstasi yang Dikemas Jadi Kapsul Obat Covid-19

Tangerang – Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota menggagalkan peredaran narkoba jenis ekstasi. Dalam pengungkapan ini, polisi mengamankan seorang tersangka berinisial (BD) dengan barang bukti 2.342 butir ekstasi.

Kapolres Metro Tangerang Kota (Kombes. Pol. Deonijiu De Fatima) mengatakan tersangka BD ditangkap di perumahan Green Lake City, Cipondoh, Kota Tangerang, Sabtu (24/7/2021) sekitar pukul 03.00 WIB.

“Dari pengakuan pelaku saat dilakukan introgasi, polisi menemukan barang bukti 2.342 butir ekstasi yang disimpan di sebuah rumah kosong di wilayah Sudimara, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang,” jelasnya.

Ia mengatakan, tersangka merupakan bagian dari kelompok pengedar narkotika jaringan Sumatera – Jakarta yang biasa beroperasi di wilayah Jabodetabek. Adapun modus operandi menyamarkan narkotika ekstasi itu dalam bentuk kapsul obat Covid-19.

“Jadi tersangka ini menggerus atau menghaluskan butiran ekstasinya kemudian dia masukkan dalam kapsul obat yang disebutnya sebagai obat Covid-19,” tuturnya.

Menurutnya, pihaknya masih mengejar satu tersangka lainya berinisial (HA). Berdasarkan keterangan tersangka BD, pria yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) tersebut merupakan pemasok pil ekstasi.

Atas perbuatannya, tersangka akan dikenakan Pasal 114 ayat (2) Subs Pasal 112 ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahuan 2009 tentang Narkotika.

“Ancaman hukumannya pidana mati, seumur hidup atau paling singkat 6 Tahun dan Paling lama 20 tahun. Dan atas pengungkapan ini, kita berhasil menyelamatkan orang sebanyak 2.342 jiwa,” tukasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Cegah Penambangan Ilegal, Polsek Dusel Gencar Berikan Imbauan
Apel Siaga Harkamtibmas, Wujud Siaga Polres Barsel Di Hari Libur Dan Akhir Pekan
Satlantas Polres Barsel Patroli Blue Light Di Jam Rawan, Antisipasi Gangguan Kamtibmas Di Jalan Raya
Satresnarkoba Polres Barsel Amankan Seorang Pria Beserta Barang Bukti 7,83 Gram Sabu
Polsek Tulungagung Kota Melakukan Pengamanan Kompetensi Tari di GOR Lembupeteng
Dalam Mengantisipasi Kegiatan Balap Liar, Polsek Besuki Patroli di Jalan Lintas Selatan
Lihat Semua
WordPress Lightbox