[language-switcher]
Beranda  Berita

Antusias Masyarakat Yang Datang Dalam Pelaksanakan Vaksinasi Program Polri Dosis-1 Dilapangan Polsek Pamukan Selatan

Polda Kalsel, Polres Kotabaru, Polsek Pamukan Selatan – Dalam rangka Vaksinasi Covid-19 massal dosis ke-1 Program Polri Polsek Pamukan Selatan memberikan vaksinasi gratis bagi masyarakat umum yang bertempat dilapangan Polsek Pamukan Selatan, Kamis (23/09/2021).

Sebelumnya persiapan dan koordinasi telah dilakukan pihak Polsek Pamukan Selatan dengan Puskesmas Kelumpang F dengan memberikan informasi kepada masyarakat untuk dapat hadir mengikuti vaksinasi massal dosis 1 tersebut yang dilaksanakan dilapangan Polsek Pamukan Selatan.

Dalam pelaksanaan vaksinasi massal tersebut panitia betul betul menerapkan disiplin protokol kesehatan, sebelum divaksin peserta wajib mencuci tangan, serta diperiksa suhu badan dan disemprot disinfektan bahkan lapangan telah disiapkan sedemikian rupa sehingga tidak terjadi kerumunan.

Adapun kegiatan vaksinasi tersebut dimana Tenaga Kesehatan Kelumpang F berperan menjadi petugas vaksinasi dan membantu rangkaian acara sampai berakhir, personel Polsek Pamukan Selatan turut serta membantu jalannya kegiatan tersebut.

Kapus Kelumpang F Bpk. Amrullah, Amk juga menambahkan bahwa pemberian vaksin Covid-19 ini melalui 4 tahapan, yaitu pendaftaran, skrining, penyuntikan dan Observasi selama 30 menit.
“Dalam tahap skrining ada 16 item yang harus dipenuhi, jika tidak lolos skrining maka tidak boleh menerima vaksin Covid ini. Jadi tidak semua orang bisa menerima vaksin, misalnya ibu hamil dan orang yang memiliki penyakit bawaan,” ungkapnya.

Kapolres Kotabaru AKBP GAFUR ADITYA SIREGAR, S.I.K, melalui Kapolsek Pamukan Selatan IPDA EDI SUPRATMAN mengungkapkan bahwa vaksinasi massal ke 1 ini adalah salah satu wujud kepedulian Polres Kotabaru kepada masyarakat serta untuk mensukseskan program vaksinasi pemerintah dimana Polri menggelar vaksinasi massal serentak seluruh Indonesia dalam rangka percepatan penanganan Covid-19.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Kebonpedes Patroli Siang Hari, Ciptakan Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat Yang Kondusif
Ingatkan Masyarakat Bijak Bermedsos, Polsek Woha Laksanakan Patroli KRYD Dengan Metode Sambang
Polres Belitung Lakukan Pengamanan Rapat Koordinasi Mendagri Dan Forkopimda Terkait Stunting, Inflasi Hingga Kesiapan Pilkada 2024
Antisipasi Balap Liar dan Gangguan Kamtibmas di Malam Hari, Polsek Mojoroto Intensifkan Patroli
Cegah Aksi Kejahatan Siang Hari, Polsek Karangpilang Patroli Dengan Sasaran Pemukiman
Hindari Kontraproduktif. Bhabinkamtibmas Sudajayahilir Efektifkan Pembinaan Siswa-Siswi Annaba Jelang Kelulusan
Lihat Semua
WordPress Lightbox