[language-switcher]
Beranda  Berita

Polsek Miangas Salurkan Bansos Setpres RI di Ujung Utara NKRI

MANADO, Humas Polda Sulut – Personel Polsek Miangas menyalurkan bantuan sosial (bansos) dari Sekretariat Presiden Republik Indonesia (Setpres RI) bagi warga Pulau Miangas, ujung utara NKRI, yang berada di wilayah Kabupaten Kepulauan Talaud, Provinsi Sulawesi Utara.

Kapolsek Miangas Ipda Handri Makatuuk, mengatakan, penyaluran dilakukan pada Senin (27/09/2021) pagi.

“Bansos berupa beras. Disalurkan kepada 50 kepala keluarga terutama yang terdampak ekonomi akibat pandemi Covid-19, masing-masing kepala keluarga mendapat 10 kilogram beras,” ujarnya, Senin siang.

Lanjut Kapolsek, penyaluran dilakukan dengan mendatangi langsung rumah-rumah warga untuk menghindari terjadinya kerumunan.

Kapolsek menerangkan, pemberian bantuan ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap masyarakat di tengah pandemi. “Dengan harapan bisa sedikit meringankan beban warga,” pungkas Kapolsek.

Dalam penyaluran tersebut, petugas juga menyampaikan imbauan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus corona.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Beberkan Langkah Kesiapan dalam World Water Forum di Bali
Polri Siap Mengawal Kepala Negara dan Delegasi Pada KTT World Water Forum di Bali
Pengamanan Pemilu Lancar, Polri Pantau Berita Bohong di Medsos
Polisi: Serangan KKB ke Polsek Homeyo Tewaskan 1 Warga Sipil
Polri Catat Penurunan Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas di Akhir Pekan
Kapolri Ikut Nobar Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan Bersama Presiden di Istana
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Dolok Batu Nanggar Berikan Dukungan Moral pada Keluarga Almarhum Buk Yuliana
Polsek Saribudolok Gencarkan Sosialisasi Pencegahan Pelanggaran Hukum di Dusun Soping Bolak
Kapolsek Bandar Sei Kijang Gelar Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U-23 Qatar
Sinergitas TNI-POLRI di Kecamatan Pangkalan Kerinci Lakukan DDS dan Komsos
Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Kuras Sambangi Warga, Ini di Sampaikan
Upaya Pencegahan, Polisi Langgam Sosialisasi Larangan Membakar Hutan dan Lahan
Lihat Semua
WordPress Lightbox