[language-switcher]
Beranda  Berita

Tuntut Pencabutan Statuta, BEM UI Gelar Demo di Kemendikbud

Jakarta – Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia atau BEM UI menggelar aksi menuntut pembatalan Peraturan Pemerintah Nomor 75 tahun 2021 tentang Statuta UI di depan Gedung Kemendikbudristek, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 3 Desember 2021.

“Dalam menanggapi isu Statuta UI yang bermasalah, kami berencana untuk melaksanakan aksi bersama seluruh mahasiswa Universitas Indonesia,” ujar Farahdila, Staf Departemen Aksi dan Propanda BEM UI dalam keterangannya, pada Jumat, 3 Desember 2021.

Selain menurut dibatalkannya PP Nomor 75 tahun 2021 tentang Statuta UI, BEM juga menuntut pelibatan empat organ (Majelis Wali Amanat, Rektor, Senat Akademik, dan Dewan Guru Besar) dan partisipasi aktif seluruh sivitas akademika Universitas Indonesia dalam proses revisi Statuta Universitas Indonesia.

Sebelumnya BEM UI sudah menggelar aksi unjuk rasa pada Selasa 12 Oktober 2021. “Mengingat berbagai pengawalan yang telah kita lakukan kepada rektor dan MWA UI tidak membuahkan hasil,” ujar Farahdila.

Puluhan mahasiswa berjaket kuning yang berunjuk rasa di depan Gedung Kemendikbud Ristek terlihat membawa berbagai spanduk untuk menyuarakan aspirasi mereka. “Cabut statuta UI”, “Nadiem dengarkan Kami”, “Batalkan Statuta UI”, dan lainnya. Mereka juga berorasi menyuarakan tuntutannya itu.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Jelang KTT WWF di Bali, Korlantas Polri Survey Pengamanan dan Pengawalan di Beberapa Venue Kunjungan Delegasi
Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi Dengan Keagamaan Kuat
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Jelang Sertijab Kapolsek, Polresta Bandar Lampung Verifikasi Data Ke Sejumlah Polsek Jajaran
Brimob Polda Lampung Lakukan Penyemprotan Fogging Gratis Ke Ponpes
Cooling System Jelang Pilkada 2024, Kapolres Lampung Tengah Berikan Bansos Kepada Masyarakat
Bhabinkamtibmas bersinergi Datangi Warga Binaan, Dampingi Puskesmas Cepogo, Gelar Promosi Kesehatan
Satuan Brimob Polda Lampung Laksankan Latihan Selam Dasar Polri
Personil Piket Polsek Singkawang Selatan Laksanakan Patroli dan Berikan Himbauan Waspada Curanmor
Lihat Semua
WordPress Lightbox