[language-switcher]
Beranda  Berita

Peduli Warga Ditengah Situasi Covid-19, Brimob Polda Kaltim Bagikan Paket Sembako

Samarinda – Personil Brimob Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kaltim melakukan kunjungan salah satu rumah dan sekaligus menyalurkan bantuan paket sembako bagi masyarakat kurang mampu di seputaran kota Samarinda.

Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKBP Handri Wira Suriyana, S.I.K menyampaikan, kegiatan seperti ini merupakan kegiatan rutinitas personil Brimob di Samarinda sejak wabah virus covid-19.

Dimana, sejak darurat wabah virus Covid -19 pihaknya telah melakukan berbagai kegiatan seperti penyemprotan disinpektan di rumah ibadah, jalan, pembagian masker dan pemberi paket sembako bagi warga kurang mampu.

“Harapannya dengan adanya pembagian paket sembako ke keluarga kurang mampu, setidaknya keluarga tersebut terbantu disaat wabah virus covid-19,” Ungkap Danyon B.

Ia mengungkapkan selama wabah virus covid -19, kegiatan bhakti sosial yang dilaksanakan pihaknya secara rutin tiap hari Jumat terus dilakukan baik personal maupun bersama pemerintah Samarinda untuk membantu masyarakat.

Junirah (67) warga Sungai Keledang penerima bantuan paket sembako menyampaikan sangat bersyukur dan Terima kasih ke bapak-baoqk Brimob yang telah membantu keluarganya di tengah pandemi covid-19.

Ia mengungkapkan, di awal kedatangan Brimob sangat terkejut melihat adanya sejumlah aparat keamanan menghampiri rumahnya yang saat itu sedang berada dirumahnya.

“Awalnya sangat terkejut saat bapak keamanan datang kerumah, terimakasih bapak yang telah datang ke rumah dan memberikan bantuan ke keluarga kami,” Imbuh Junirah.

Selain itu upaya pencegahan terhadap penyebaran wabah Covid-19 di Kalimantan Timur terus digencarkan. Hal ini dilakukan untuk menekan bertambahnya jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19, seperti yang dilakukan Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol. Herry Rudolf Nahak dengan meluncurkan program “ETAM Ba-Masker”.

Gerakan Etam Ba-Masker ini digelar di seluruh jajaran Polda Kaltim diantaranya dengan memberikan himbauan untuk jaga jarak serta mematuhi protokol kesehatan, melakukan razia kepada pengendara yang tidak menggunakan masker, menggelar aksi bagi-bagi masker serta memberikan edukasi dan sosialisasi tentang bahaya Covid-19 kepada warga masyarakat.

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. John Huntal Sarjananto Sitanggang mengungkapkan, aksi bagi-bagi masker ini akan terus dilakukan disemua tempat yang menjadi pusat keramaian.

“Saat ini sudah banyak warga yang mulai patuh terhadap protokol kesehatan seperti banyak warga yang sudah menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. Dan kita akan selalu menyuarakan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker dan menerapkan physical distancing diruang publik sesuai program dari Kapolda Kaltim yaitu Etam Ba-Masker,” pungkasnya.

Humas Polda Kaltim

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Penurunan Kasus Judi Online di Indonesia Capai 404 Kasus di Tahun 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Melalui Program Jumat Curhat Diharapkan Ruang Komunikasi Antara Masyarakat Dan Kepolisian Dan Apa Yang Menjadi Masukan Dari Masyarakat Bisa Langsung Tersampaikan Kepada Aparat Kepolisian
Kepolisian Sektor Candipuro Laksanakan Patroli Ke Obyek Vital Menjelang Sholat Jum'at
Ciptakan Rasa Aman Polsek Kayan Hilir Laksanakan PAM Sholat Jumat
Melalui Pengamanan Ibadah Solat Jumat, Polres Tanah Karo Berikan Rasa Aman Saat Ibadah
Bhabinkamtibmas Polsek Serawai Melaksanakan Pam Sholat Jumat Masjid Al-Ikhlas Kecamatan Serawai
Hadir Di Tengah Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Ambalau Bantu Kerja Bakti Desa
Lihat Semua
WordPress Lightbox