[language-switcher]
Beranda  Berita

Belasan Warga Desa Berakak Tayan Hulu Keracunan Setelah Makan Ikan Hasil Tuba

Sebelas warga Desa Berarak, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, diduga keracunan usai makan pekasam ikan. Belakangan diketahui, ikan tersebut didapat dari hasil tuba di sungai.

Kapolres Sanggau, AKBP Raymond M. Masengi, S. IK, MH melalui Kapolsek Tayan Hulu, AKP Suparjo, SH, M. AP mengungkapkan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB pada Kamis 4 Maret 2021.

“Saat itu warga sedang gotong royong memanen padi di ladang. Peristiwa keracunan itu diduga akibat sarapan pagi dengan lauk pekasam ikan, yang mana ikan tersebut didapat dari hasil tuba di sungai,” kata AKP Suparjo, Jumat, (5/3).

Kapolsek Tayan Hulu menjelaskan, olahan makanan pekasam ikan tersebut dicampur dengan ragi atau dilakukan dengan proses permentasi dan dimakan dalam keadaan tidak dimasak.

“Warga langsung dievakuasi ke Puskesmas Sosok untuk dilakukan penanganan medis. Ada beberapa warga yang dirawat inap, ada juga yang kondisinya sudah membaik dan tidak rawat inap,” ucapnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
POM TNI dan Propam Gelar Rakornis, Fokus Upaya Pencegahan
Pusdokkes Polri Beri Materi Pelatihan Teknik Wawancara dan Interogasi Penyidik PPA di Polda Jateng
Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Monitoring Kecelakaan di Kalsel
Hadir Di Pulau Bali, Kabaharkam Polri Cek Langsung Venue WWF
Setukpa Lemdiklat Polri Komitmen Bantu Pendidikan Di Desa Cibeurih
Lihat Semua

HUMAS POLDA

FIELD TRIP TK DARMA BANGSA DI MAKO BRIMOB LAMPUNG
Wakapolres Lubuk Linggau Hadiri Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Sambangi SPBU, Bhabinkamtibmas Pajang Monitoring Ketersediaan BBM
Hardiknas 2024, Polsek Senduro Sosialisasi Pencegahan Perundungan Bulying
KKB KEMBALI BERULAH, SDN INPRES POGAPA DI DISTRIK HOMEYO DIBAKAR
Forkopimko Jakarta Utara Bersama Elemen Buruh Melaksanakan Aksi Donor Darah Pada Perayaan Hari Burtuh Internasional May Day 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox