[language-switcher]
Beranda  Berita

Anggota Polsek Seteluk Gelar Ops Yustisi

Nusatenggarabarat – Anggota Polsek Seteluk Polres Sumbawa Barat melaksanakan operasi yustisi penegakan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 di depan Mako Polsek setempat, Jumat (18/6) sekitar pukul 08.30 WITA.

Ops Yustisi dilaksanakan sebagai implementasi Inpres No 6 tahun 2020, Perda Provinsi NTB nomor 7 tahun 2020 dan peraturan kepala daerah Kabupaten Sumbawa Barat nomor 41 tahun 2020 tentang penegakan protokol kesehatan.

Dalam kegiatan tersebut 10 orang anggota dilibatkan yang dipimpin langsung oleh PS. Kanit Sabhara Polsek Seteluk Aiptu Darmawansyah.

“Anggota melaksanakan Ops Yustisi, memberikan sangksi kepada sejumlah warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19,” ungkap Aiptu Darmawansyah melalui Paur Humas Eddy Soebandi SSos dalam laporannya di Taliwang, Sabtu.

Sanksi yang diberikan kepada pelanggar protokol kesehatan yaitu berupa sanksi denda, sanksi sosial dan sanksi teguran.

Sangksi diberika kepada 8 orang yaitu sanksi pushup 3 orang dan sanksi teguran 5 orang.

“Jangan sepelekan virus Covid-19 ini karena kalau kita lengah maka protokol kesehatan pasti akan kita lupa dan di situlah jalan masuknya virus,” kata Eddy.

Eddy berharap, masyarakat bersama-sama mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 agar virus tersebut dapat segera diselesaikan dan mata rantainya dapat diputus.

Ia juga mengimbau warga agar tetap menjaga kondusifitas di lingkungan masing-masing dan jika mengetahui terjadinya tindak pidana agar segera melaporkan ke pihak berwajib terdekat.

Kegiatan berjalan lancar dan sukses sampai pukul 10.00 WITA.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Peringati May Day 2024. Polres Jember GelarJum'at Curhat
Personil Polsek Pamukan Selatan Laksanakan Giat Jum'at Curhat Guna Dengarkan Langsung Keluhan Masyarakat
Kapolda Sumatera Selatan Irjen Rachmad Wibowo Tegaskan Penyidiknya Bekerja Profesional dan Proporsional Tangani Perkara
Berhasil Jaga kamtibmas di Jawa Tengah, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Jadi Sosok Kebanggaan Kaum Buruh
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Personel Reskrim Polres Tarakan Bekuk Dua Pelaku, Kerugian Korban Tembus Rp23 Juta
Lihat Semua
WordPress Lightbox