[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolda Sumsel mendampingi Gubernur HD melepas kontingen PON Sumsel

PALEMBANG – Gubernur Sumsel H Herman Deru (HD) melepas kontingen Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Pelepasan dilakukan di Gelora Sriwijara Jakabaring Palembang, Rabu (15/9).

Turut hadir mendampingi Gubernur Sumsel.H.Herman Deru pada pelepasan Kapolda Sumsel Irjen Pol Toni Harmanto MH, Pangdam II Sriwijaya, Mayjen TNI Agus Suhardi, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Irvan Prawira Satya Putra, Ketua KONI Sumsel H Hendri Zainudin, Ketua Kontingen PON, Edy Junaidi, Wakil Ketua DPRD Sumsel Giri Ramanda.

Diketahui, Sebanyak 102 atlet dari berbagai cabor olahraga dan 47 pelatih masing masing dari cabor, serta 13 official akan berangkat menuju PON XX ke Papua pada 23 Oktober mendatang. Dalam sambutannya Gubernur Sumsel H Herman Deru memberikan semangat kepada atlet yang akan berangkat ke Papua nanti.

“Untuk semua atlet yang akan berangkat menuju Papua nanti, tetap semangat dan selamat berjuang,” kata Deru.

Deru juga mengatakan, untuk atlet yang akan bertanding ke Papua nanti, diharapkan dapat membanggakan nama Sumsel dan dapat meraih medali emas di setiap cabor yang diperlombakan.

“Buat bangga nama Sumsel dengan cara meraih medali emas sebanyak banyaknya,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua KONI Sumsel H Hendri Zainudin menambahkan, sebisa mungkin akan memberikan bonus kepada atlet yang dapat membawa meraih medali emas saat berlangsungnya PON nanti.

“Saya mengusulkan juga kepada Gubernur Sumsel agar setiap cabor yang dapat meraih medali emas diberikan bonus tambahan,” imbuhnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Penurunan Kasus Judi Online di Indonesia Capai 404 Kasus di Tahun 2024
Polri Ajukan Pencabutan Paspor untuk Tersangka TPPO yang Bersembunyi di Jerman
Gangguan Kamtibmas Turun 132 Kasus pada 24 April 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres PPU Gencar Lakukan Patroli Dialogis Malam Hari Guna Minimalisir Tindak Kriminal
Patroli Harkamtibmas Dialogis Bersama Satpam Bank BRI Unit Bareng Sampaikan Pesan Kamtibmas
Setiap Hari Polres Sibolga Gelar Personilnya Laksanakan Strong Point Dijalan Raya, Antisipasi Kemacetan.
Ketua FKKD Kecamatan Mesuji Raya Serahkan 4 Senjata Api ke Polres OKI
Anggota Polsek Ngusikan giat patroli dialogis ke permukiman warga
Polres Labusel Terima Kunjungan Kerja Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi Beserta Rombongan
Lihat Semua
WordPress Lightbox