[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Sergai Hadiri Syukuran HUT Lantas Bhayangkara ke-66

Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang menghadiri syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara ke-66 dengan Tema “Polantas yang Presisi, Tangguh dan Tumbuh di Era Kenormalan Baru”, bertempat Aula Patriatama Polres Sergai, Rabu (22/9) Pukul : 09.00 WIB s/d selesai.

Turut hadir Kadis Kesehatan Pemkab Sergai dr. Bulan Simanungkalit, Kadis Perhubungan M. P. Naibaho, Para PJU Polres Sergai, Para Kapolsek jajaran Polres Sergai, Personil Lalu Lintas Polres Sergai, Para tamu dan undangan perayaan HUT Lalu Lintas yang ke-66.

Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Agung Basuni S.H, S.I.K dalam sambutannya menyampaikan dalam kesempatan kali ini saya ucapkan kepada Kapolres Sergai beserta jajaran yang sudah hadir dalam perayaan Hut Polantas yang ke-66. “Ulang tahun Lalu Lintas yang ke-66 mengambik tema “Polantas yang Presisi Tangguh dan Tumbuh di Era Kenormalan yang Baru. Semoga lalu lintas kedepannya dapat dicintai oleh masyarakat,”ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Sergai AKBP R. Simatupang, S.H., M.Hum menyampaikan Hari ini Ulang Tahun Polantas dengan Tema Polantas yang Presisi, Tangguh dan Tumbuh di Era Kenormalan Baru. “Polantas agar dapat mengimplementasikan program prioritas Kapolri “Presisi”. Tugas lalu lintas bukan hanya turjawali tetapi bisa menjadi petugas yang menangani Covid-19,”katanya.

Lanjutnya, tingkatkan pelaksanaan tugas untuk menghindari keluh kesah masyarakat terhadap Polantas. “Semoga Lalu lintas semakin jaya dan disenangi masyarakat,”tutup AKBP Robin. Acara diakhiri dengan pemotongan nasi tumpeng dan kue, foto bersama makan bersama.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Survei KedaiKOPI: Mayoritas Masyarakat Puas Rekayasa Lalu Lintas yang Dilakukan Polri saat Arus Mudik
Kapolri Hadiri Halal Bihalal PBNU
Kapolri Hadiri Halal Bihalal PBNU
Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23
Karo PID Divhumas Polri Ajak Fans Rhoma Irama Jaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Jelang Pilkada
Kepala Biro PID Divhumas Polri Hadiri Halal Bihalal dan Resepsi Milad Ke-11 Fans Rhoma Irama
Jelang KTT WWF di Bali, Korlantas Polri Survey Pengamanan dan Pengawalan di Beberapa Venue Kunjungan Delegasi
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Naura Khanza Krassiva, Duta FTBIN Sumatera Utara, Diberi Dukungan Penuh oleh Kapolres Padangsidimpuan
Polres Banyuasin Hadir Dalam Acara Penanaman 1.000 Pohon Mangrove
Kapolres Padangsidimpuan Gelar Cooling System dengan Tokoh Masyarakat untuk Menjaga Kamtibmas
Kapolda tinjau dua lokasi pembuatan sumur bor bantuan polri
Polres Padangsidimpuan Gelar DDS untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024
Edukasi dan Teguran Humanis Sat Lantas Polres Padangsidimpuan untuk Keselamatan Pelajar di Jalan Raya
Lihat Semua
WordPress Lightbox