[language-switcher]
Beranda  Berita

Siap Dorong Vaksinasi Untuk Anak, Kapolres Buton Lakukan Koordinasi Bersama Dinkes Buton.

Humas.polri.go.id-Untuk melihat proses pencapaian Vaksinasi di wilayah kabupaten Buton, Polres Buton melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan kabupaten Buton. Hal itu dilakukan guna untuk mendukung percepatan vaksinasi di kabupaten Buton.

Kapolres Buton, AKBP Gunarko, saat berada di kantor Dinas Kesehatan kabupaten Buton, memberikan semangat dan motivasi agar semua pihak yakin terhadap pencapaian vaksinasi secara maksimal. Seluruh petugas di lapangan agar melaksanakan tugas dengan baik.

“Kami ucapkan terimakasih atas pelaksanaan tugas selama ini, stok vaksin yang cukup banyak harus segera dieksekusi guna peningkatan vaksinasi. Sasaran vaksin harus di data semaksimal mungkin termasuk alamat sasaran yang harus jelas,” kata Kapolres Buton

Ia menuturkan, apabila terdapat kendala agar disampaikan supaya bersama kita carikan solusi. Terkait selisih data P-Care dan data manual dari Puskesmas agar diselesaikan dan juga memvalidasi data sasaran vaksin secara by name by address, bekerjasama dengan Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas maupun puskesmas setempat.

“Kita juga harus mempersiapkan vakinasi untuk anak-anak 6-12 tahun dan itu kita prioritaskan, Pihak Polres Buton siap membantu, mari kita laksanakan tugas sebaik mungkin” tutupnya. Rabu 19/01/2022

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Berhasil Tangkap 142 Tersangka dan Minta Blokir 2.862 Situs Judi Online
Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
Bareskrim Bongkar Kasus Manipulasi Data Email, Kerugian Rp.32 M dan 2 WNA Nigeria Tersangka
Polri Siap Lindungi WNI di Luar Negeri dari Kejahatan Transnasional
Patung Jenderal Hoegeng di Sespim Lemdiklat Polri Jadi Simbol Kejujuran dan Anti Korupsi
Kapolri Hadiri HUT Yayasan Kemala Bhayangkari Ke-44
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sinergitas Ulama dan Umaro Magetan Terjalin Erat dalam Dzikir dan Istighosah Bersama
Wujudkan Kamtibmas Kondusif, Ps Kanit Samapta Polsek Majalengka Kota Sambangi Petugas Parkir
Anggota Patroli Polsek Sukalarang Melaksanakan Patroli  Malam Kontrol SPBU
Patroli Malam Sat Polairud di Pantai Sigandu untuk Antisipasi Keamanan Laut
Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Wujudkan Kamtibmas Kondusif Melalui Patroli Malam
Polisi Tetapkan 4 Orang Tersangka Kasus Pengeroyokan dan Penganiayaan Jemaat Ibadah di Tangsel
Lihat Semua
WordPress Lightbox