[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Lotara Bersama DKP3 Semprotkan Disinfektan dan Sosialisasi PMK di Dusun Karang Kates

Lombok Utara, Polda NTB – Anggota Polres Lombok Utara, bersama Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKP3) yang diwakili Puskeswan Bidang Peternakan Kabupaten Lombok Utara melaksanakan penyemprotan Disinfektan pada kandang hewan ternak sekaligus sosialiasi tentang PMK kepada warga masyarakat di Dusun Karang Kates Desa Gondang Kecamatan Gangga, Kamis (07/7/2022)

Salah satu sasaran penyemprotan Disinfektan adalah kandang para peternak sapi dan kambing yang ada di wilayah Hukum Polres Lombok Utara.

Anggota Polres Lombok Utara bersama Instasi terkait menyasar peternak dengan tujuan untuk menyampaikan himbauan terhadap penyebaran PMK yang sudah merebak di beberapa wilayah Kabupaten Lombok Utara.

Kapolres Lombok Utara AKBP I Wayan Sudarmanta melalui Kasubsi Humas Polres Lombok Utara Ipda Made Wiryawan, S.H ketika dikonfirmasi mengatakan, penyemprotan disinfektarn pada kandang hewan ternak warga masyarakat dilakukan dalam rangka mengantisipasi dan menanggulangi penyebaran virus PMK yang menjangkiti hewan ternak warga khususnya di wilayah hukum Polres Lombok Utara.

“Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternak disebabkan oleh Virus, dalam rangka menanggulangi penyebarannya, kami menyasar ke rumah-rumah warga yang memelihara hewan ternak seperti sapi dan kambing yang berdampingan dengan rumah pemiliknya, untuk menyemprotkan disinfektan pada hewan yang terdapat dugaan terjangkit PMK”, terang Kasubsi Humas

Lanjutnya Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternak ini memang jenis penyakit menular, jika tidak segera dilakukan penanganan akan mengakibatkan kerugian bagi warga pemilik hewan ternak.

“PMK bisa disembuhkan jika ditangani secara cepat dan tepat. PMK tidak menular kepada manusia. Jadi warga jangan panik”, tegas Made Wiryawan

Ia juga berharap di Kabupaten Lombok Utara, warga masyarakat yang memiliki hewan ternak sapi yang sudah terjangkit PMK segera memberitahukan kepada Perangkat Desa setempat agar segera dapat di identifikasi untuk segera diambil tindakan untuk antisipasi penyebaran PMK pada hewan.

“Karena penyebaran Virus PMK bisa menular terhadap ternak hingga radius 10 km. Dan diharapkan kepada warga jika ada gejala agar segera memisahkan ternaknya antara yang sakit sama yang sehat dan tidak lupa agar selalu menjaga kebersihan ternak dan kandangnya”, Imbau Made Wiryawan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sampaikan Duka Mendalam, Kapolres Tulungagung Takziah Ke Rumah Duka Almarhum KH. Ibnu Katsir Siroj
Temui Masyarakat Binaan Bhabinkamtibmas AIPDA Jeko Keliduan Jaling Kedekatan Bersama.
Polres Tulungagung Amankan Parade Drumband Anak TK, Dalam Rangka Hari Kartini dan Hari Pendidikan Nasional
Polsek Siantar Selatan Amankan Dua Pria Diduga Pencuri HP
Polisi Periksa TKP, Warga Ditemukan Meninggal di Purbalingga
Jumat Curhat dihadiri Kapolda Sumsel di Aula Polsek Plaju, Menerima Aspirasi Masyarakat, Merespon dan Beri solusi
Lihat Semua
WordPress Lightbox