[language-switcher]
Beranda  Berita

Hari Jadi Polwan RI Ke-74, Polres Kapuas Gelar Syukuran

Polres Kapuas – Dihari jadinya ke-74, hari ini Polwan (Polisi Wanita) Polres Kapuas, Polda Kalteng mengadakan acara syukuran dengan pemotongan tumpeng yang diadakan di Aula Sarja Arya Racana Polres Kapuas dengan tema Polri yang Presisi, Polwan siap mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan indonesia tangguh, Indonesia tumbuh. Kamis (1/9/2022) pagi.

Acara pertama diawali Sambutan Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Ny. Novianti Qori Wicaksono selaku Perpanjangan tangan Ibu Asuh Polwan Polda Kalteng.

“Selamat kepada Polwan Polwan Polres Kapuas yang hari ini melaksanakan ulang tahun ke 74 semoga semakin tangguh menjalankan tugas sebagai anggota Polri dan menjadi Ibu rumah tangga, dan Saya berpesan kepada seluruh Polwan Polres Kapuas agar selalu menjaga sikap dan perilaku dalam pelaksanaan tugas maupun kehidupan sehari-hari.

Setelah itu acara dilanjutkan sambutan Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono, S.I.K dirinya menyampaikan bahwa dihari jadi Polwan ke-74 agar Polwan Polres Kapuas dapat menujukan Eksistensi Polwan Dengan Bekerja Yang Baik, Berdedikasi, Berkontribusi Dan Berprestasi Dalam Kedinasan, Tidak Melakukan Perbuatan Yang Kontraproduktif Dan Merugikan Institusi Polri, dan Bijak Dalam Bermedia Sosial Tidak Mengupload Hal-Hal Yang Nantinya Berimbas Negatif Kepada Kesatuan Polri,” ungkap Kapolres.

“Kembangkan Karir Sebagai Anggota Polwan Dengan Mau Menuntut Ilmu Baik Ilmu Kepolisian Maupun Ilmu Pengetahuan Di Luar Institusi Polri Sehingga Polwan Juga Mempunyai Wawasan Yang Luas, serta Tingkatkan Karya Polwan Melalui Inovasi Hasupa Hasundau Sambang Polwan Polres Kapuas Sebagai Pelindung, Pengayom, Pelayan Dan Penegak Hukum Dalam Upaya Meningkatkan Citra Polri Khususnya Polwan Polres Kapuas,” tambah Kapolres menutup Sambutannya.

Setelah acara sambutan dilanjutkan dengan acara Doa dan acara Pemotongan Tumpeng oleh Kapolres Kapuas didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas dimana potongan tumpeng diberikan kepada personel Polwan termuda Bripda Regina dan acara foto bersama serta makan bersama.

Ditempat yang sama AKP Volvy Apriana, S.Pd.M.A selaku Polwan Senior yang menjabat Kapolsek Kapuas Hilir saat ditemui mengatakan, acara potong tumpeng sebagai rasa syukur di hari jadi Polwan yang ke-74.

Diketahui, acara syukuran hari jadi Polwan ke-74 ini dihadiri oleh Kapolres Kapuas, Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas, Pejabat Utama Polres Kapuas, Polwan Polres Kapuas, serta Pengurus Bhayangkari Kapuas.

Terlihat acara ini diselenggarakan secara sederhana namun hikmat dengan menerapkan protokol kesehatan. (Or)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

37 Penyandang Disabilitas Daftar Rekrutmen Bintara Polri Tahun 2024
KKB Kembali Berulah, SDN. Inpres Pogapa di Bakar
Kawal Aksi May Day Besok, Polda Metro Jaya Siagakan 3.454 Perosnel Gabungan
Polri Beberkan Langkah Kesiapan dalam World Water Forum di Bali
Polri Siap Mengawal Kepala Negara dan Delegasi Pada KTT World Water Forum di Bali
Pengamanan Pemilu Lancar, Polri Pantau Berita Bohong di Medsos
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personil Satlantas Polresta Balikpapan Dibawah Komando Kompol Ropiyani Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Rutin
Satsamapta Polres Kotamobagu Tingkatkan Patroli saat Peringatan Hari Buruh Internasional
IPDA Yudi Arifian Pimpin Patroli KRYD di Balikpapan Utara Demi Tingkatkan Keamanan
Pukul 22.30 Wita Patroli KRYD di taman tiga generasi bertemu dengan jukir  pawas memberi himbauan Kamtibmas agar selalu, waspada dengan keamanan  di sekitar lingkungan apabila ada gangguan Kamtibmas dapat melaporkan ke Polsek bpp selatan atau melalui ke call center 110, Situasi aman Situasi dalam keadaan aman Kondusif
Sinergitas TNI-Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Tonjong Dan Babinsa Sambangi Tokoh Masyarakat
Polsek Balikpapan Selatan Perkuat Keamanan di Wilayah Sepinggan Baru
Lihat Semua
WordPress Lightbox