[language-switcher]
Beranda  Berita

Patroli Gabungan Tiga Pilar, Dilaksanakan Polres Sibolga, Cegah Aksi Tawuran.

SIBOLGA – Dalam Rangka Bulan Suci Ramdhan 1445 H, dan antisipasi Kenakalan Remaja, Tawuran dan Balap Liar, di wilayah Polres Sibolga. Pelaksanaan Patroli Gabungan Tiga Pilar Polres Sibolga dilaksanakan pada hari Kamis (21/03/2024), Pukul 00.30 Wib s/d selesai.

Adapun kegiatan ini dilakukan sebagai upaya Preemtif dan Preventif, dilakukan oleh Tim Patroli Gabungan Tiga Pilar Polres Sibolga, mendatangi tempat-tempat yang diduga Rawan Tawuran antar Remaja dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dengan memberikan Edukasi kepada Masyarakat apabila melihat maupun menemukan adanya Tindak Kriminal, Premanisme, maupun Pungli agar segera melapor kepada Pihak Kepolisian terdekat.

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK, melalui Perwira Pengawas AKP Bremer BS. Hulu, menjelaskan rute dan sasaran Patroli Gabungan yang dilaksanakan pada hari Kamis (21/03/2024) tersebut berlokasi yang diduga Rawan Tawuran antar Remaja.

Adapun Patroli Gabungan Tiga Pilar langsung dipimpin oleh Perwira Pengawas dan Personel Gabungan Polri, TNI dan Sat Pol PP Kota Sibolga, yang melaksanakan kegiatan Patroli Gabungan Tiga Pilar tersebut. Sebelum pelaksanaan Patroli Gabungan Tiga Pilar dilaksanakan Apel Kesiapan yang dipimpin oleh Pawas AKP Bremer BS. Hulu, didampingi oleh Padal IPDA Boy Alexander, SH.

“Selain melakukan Patroli Gabungan Tiga Pilar, Personel juga melakukan himbauan dan Sosialiasi kepada Masyarakat yang dijumpai saat pelaksanaan Patroli Gabungan Tiga Pilar untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif” ujar AKP Bremer.

Selain itu, lanjut Perwira Pengawas Personel juga mensosialisasikan layanan 110 Polres Sibolga dan WA Center Polres Sibolga 08116520041 yang dapat digunakan Masyarakat untuk melaporkan bila terjadi suatu Gangguan Kamtibmas di wilayah atau lingkungannya.

Hal tersebut merupakan Implementasi dari Program Prioritas Kapolda Sumatera Utara mengenai “Penanganan Area Publik yang Aman dan Nyaman” serta mewujudkan “Ramadhan Kondusif” di wilayah Polda Sumatera Utara.

(Sumber Humas Polres Sibolga).

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Jelang Idul Adha, Tim Satgas Pangan Polri Lakukan Monitoring di Sumsel
Polri Ungkap DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Jadi 1
SIM C1 Resmi Berlaku di Indonesia, Segini Biaya dan Persyaratan Pembuatannya
Penghapusan 2 DPO di Kasus Vina, Polri: Bukti Belum Cukup
Polri: Perpanjangan Usia Pensiun Menambah Pengabdian dan Memotivasi Bekerja Lebih Baik
Kadivhumas Polri Tegaskan Kepolisian dan Kejaksaan Agung Baik-Baik Saja
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Puluhan personel Polres Minsel ikuti Rikkes Berkala
Sat Samapta Polres Simalungun Amankan Persidangan di Pengadilan Negeri Simalungun
Membentuk Karakter Anggota Polri Dilaksanakan Kegiatan Binrohtal Di Ruang Bhayangkari Mapolres Padang Lawas
Sat Samapta Polres Simalungun Gelar Patroli Rutin untuk Ciptakan Situasi Kondusif
Sembunyikan Sabu di Bungkus Bekas Cemilan dan Sedotan, Pemuda Sukabumi Diciduk Polisi
Bhabinkamtibmas Polsek Dolok Batu Nanggar Laksanakan Patroli dan Sambang di Kelurahan Sinaksak
Lihat Semua
WordPress Lightbox