[language-switcher]
Beranda  Berita

Polsek Seginim Gelar Minggu Kasih Dengarkan Aspirasi dan Perkuat Hubungan dengan Masyarakat

Polsek Seginim mengadakan kegiatan pertemuan dengan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan warga masyarakat di Desa Sukanegeri, Kecamatan Seginim, Kabupaten Bengkulu Selatan. Kegiatan ini bertajuk “Minggu Kasih” dan bertujuan untuk mendengarkan keluhan serta aspirasi warga secara langsung, Minggu (24/03/24).

Dalam Minggu Kasih kali ini, Polsek Seginim menerima dua poin harapan yang disampaikan oleh warga. Pertama, mereka mengapresiasi kehadiran personel Polsek Seginim yang memberikan rasa aman sehingga warga dapat menjalankan aktivitas dengan tenang. Selain itu, mereka juga menyampaikan saran agar Polsek Seginim melakukan razia dan pengamanan terhadap anak-anak remaja yang sering berkumpul dan terlibat dalam konsumsi miras hingga mabuk-mabukan, untuk memberikan efek jera. Hal ini dilatarbelakangi oleh kekhawatiran orang tua dan masyarakat akan pergaulan anak-anak di era saat ini. Selain itu, warga juga berharap agar pihak kepolisian menindak tegas penjual miras dan obat-obatan terlarang.

Menyikapi masukan dan saran dari masyarakat, Kapolsek Seginim Iptu Priyanto S.H mengucapkan terima kasih atas apresiasi dan dukungan yang diberikan. Beliau menegaskan komitmen Polsek Seginim dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta akan menindak tegas setiap tindakan yang meresahkan masyarakat.

Masukan dari masyarakat akan ditampung dan dijadikan acuan untuk meningkatkan pelayanan kepolisian. Kapolsek Priyanto juga menekankan bahwa kegiatan Minggu Kasih akan terus dilakukan, tidak hanya untuk mendengarkan aspirasi tetapi juga sebagai wadah edukasi kepada masyarakat untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, terutama setelah Pemilu Serentak Tahun 2024.

Selama kegiatan Minggu Kasih, Kapolsek Seginim memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai Call Center yang dimiliki oleh Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu Selatan, yang bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam memberikan laporan terkait situasi kamtibmas yang perlu segera ditindaklanjuti oleh aparat kepolisian.

“Dengan harapan bahwa kegiatan Minggu Kasih ini dapat mempererat hubungan antara masyarakat dengan pihak kepolisian serta memberikan kesempatan bagi warga untuk menyampaikan informasi apa pun dengan lebih mudah dan nyaman,” Tutup Kapolsek.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Antisipasi Peredaran Narkoba dan Senjata Api/Rakitan, Polsek Bolo Gelar Razia dan Sweeping
Polres Pematangsiantar Tangkap Pelaku Pencurian Berangkas Uang dan Perhiasan
Berantas Kasus 3C dan Guankamtibmas Lainnya, Polsek Soromandi Gencarkan Patroli Cipkon Sore Hari
Jagongan Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Candipuro Sampaikan Pesan-Pesan Kamtibmas Kepada Warga Masyarakat
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.M.I.K., diwakili Kasat Reskrim Hadiri Pemusnahan BB di Kejari Bima
Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Pelaku Cabul Siswi SMP
Lihat Semua
WordPress Lightbox