[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Kutai Kartanegara Ikuti Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat 2024 Secara Virtual

Kukar – Bertempat di Ruang Tri Brata Polres Kukar Jl. Bhayangkara Kel.Timbau Kec. Tenggarong Kab. Kutai Kartanegara telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Ketupat 2024.

Hal itu dilakukan dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1445 H di wilayah Polda Kaltim.

Turut hadir dalam acara Rakor Letkol Czi Damai Adi Setiawan Dandim 0906 Kukar, beserta instansi terkait.

Dala. Kegiatan itu, secara virtual Kapolda Kaltim, Irjen Pol Nanang Avianto mengatakan Dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1445 H, kita akan melaksanakan operasi menggunakan sandi Ketupat Mahakam 2024.

“Operasi terpusat tersebut akan di laksanakan mulai tanggal 4 April sampai dengan 16 April 2024,” ujarnya.

Ia pun menjelaskan tujuan dari operasi tersebut adalah untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat selama melaksanakan ibadah puasa dan dalam rangka menyambut hari raya idul fitri.

Selama pelaksanaan operasi ini kita harus mewaspadai potensi kerawanan-kerawanan antara lain terkait dengan kegiatan arus mudik masyarakat, ketersediaan bahan pokok, ancaman teror, cuaca ekstrem dan lain sebagainya.

Kapolda Kaltim berharap dalam pelaksanaan kegiatan Operasi Ketupat ini agar instansi yang terlibat dapat bersinergi dengan baik agar pelaksanaannya dapat berjalan sesuai yang kita harapkan bersama.

Sementara igu, Pangdam VI/Mlw, Mayjen TNI Tri Budi Utomo mengingatkan akan potensi kerawanan yang terjadi sebelum pelaksanaan meliputi memasuki bulan suci Ramadhan. Stabilitas harga dan bahan pokok menjelang bulan Ramadhan dan Idul Fitri setiap tahunnya selalu mengalami kenaikan.

Dalam rapat itu pula, Pj.Gubernur Kaltim Akmal Malik, berterima kasih atas dilaksanakannya kegiatan rapat koordinasi daerah lintas sektoral dalam rangka persiapan pengamanan Idul Fitri 1445 Hijriah tahun 2024.

“Rapat ini sangat penting untuk memastikan bahwa semua pihak yang terlibat berkomitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Idul Fitri,” ucapnya.

Mari menjalin kerjasama lintas sektoral baik itu dari pihak keamanan, pemerintah daerah maupun masyarakat dalam rangka menciptakan lingkungan yang aman damai.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi Dengan Keagamaan Kuat
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Polresta Balikpapan Gelar Sambang DDS, Imbau Kamtibmas Pasca Pemilu 2024
Sempat Ditolak Warga, Polsek Padamara Kawal Pelaksanaan Fogging
Seorang Residivis Motor Asal Surabaya Ditangkap Unit Reskrim Polsek Arosbaya
Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasikan Bahaya Narkoba di SD Negeri 060985
Kapolda Jateng Irjenpol Ahmad Luthfi; Trabas Kamtibmas wujud soliditas Polda Jateng dan masyarakat guna menciptakan Harkamtibmas.
Jamin Keamanan, Polres Malinau Libatkan Personel Jaga di Area Expo Desa Malinau 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox