[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Minsel bagikan bingkisan lebaran, minta personel perkuat terus soliditas

Humas Polres Minsel
Kapolres Minahasa Selatan (Minsel) AKBP Feri R. Sitorus, SIK, MH; memimpin apel pagi di halaman utama Polres Minsel, Sabtu (06/04/2024).

Apel pagi dihadiri Wakapolres Kompol Muhammad Fadli, SIK; jajaran pejabat utama, perwira, ASN dan brigadir jajaran Polres Minsel.

“Saat ini kita sedang melaksanakan Operasi Ketupat Samrat 2024 pengamanan hari raya Idul Fitri 1445 H. Jaga kesehatan, semangat, berikan pengabdian terbaik kepada masyarakat,” ungkap Kapolres Minsel dalam arahannya.

Para personel, baik yang ditugaskan di Pos Pengamanan, Pos Pelayanan dan Pos Terpadu Lebaran 2024 maupun perangkat Posko Ops Ketupat, diingatkan untuk tetap siaga, bersinergi bersama instansi terkait serta memperhatikan waktu pelaporan kaitan dengan administrasi operasi.

Pada kesempatan apel pagi ini juga Kapolres Minsel memberikan bingkisan berupa parsel lebaran dan THR kepada personel yang akan berhari raya Idul Fitri. “Mudah-mudahan bingkisan ini bermanfaat bagi rekan-rekan yang akan merayakan Idul Fitri 1445 H. Untuk kita semua, terus perkuat soliditas, saling menghormati, menghargai dalam kebersamaan keluarga besar Polres Minsel,” tutup Kapolres.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Hadir Di Pulau Bali, Kabaharkam Polri Cek Langsung Venue WWF
Setukpa Lemdiklat Polri Komitmen Bantu Pendidikan Di Desa Cibeurih
Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Gula di Jatim
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Komitmen Kapolri di Aksi May Day: Bentuk Timsus untuk Lindungi dan Kawal Hak Buruh
Lemkapi: Hasil Survei Tunjukkan 87,3% Masyarakat Puas Dengan Pelayanan Mudik
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Minggu Kasih Polres Meranti, Sampaikan Kamtibmas dan Kerukunan antara Pemeluk Agama
Sapa Sore Hari Cegah Tindakan Kriminal
Sapa Sore Hari Cegah Tindakan Kriminal
Bhabinkamtibmas Polsek Mambi Sambangi Kantor Kelurahan Sampaikan Pesan Kamtibmas
Polres Sibolga Laksanakan Pengamanan Perayaan Ulang Tahun Dewa Laut, Di Klenteng Cetya Metta Sibolga.
Polres Nunukan Amankan Pelaku Jambret di Nunukan
Sinergitas TNI- Polri, Kegiatan Rutin Suling di Masjid Al Irsyad
Lihat Semua
WordPress Lightbox