[language-switcher]
Beranda  Berita

Kabag SDM Polresta Jambi Hadiri Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor tahun 2024.

POLRESTA JAMBI_ Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Polda Jambi Kombes Pol Maulana Hamdan, pimpin pembukaan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor tahun 2024 bertempat di Aula Lantai 3 Gedung A Polda Jambi, yang dihadiri Para Kabag, Kasubbag dilingkungan SDM Polda Jambi, Para Kabag SDM dan Kasubbagrenmin SDM Polres jajaran Polda Jambi, Kamis 18 April 2024.

Dalam penyampaian sambutan Karo SDM Polda Jambi Kombes Pol Maulana Hamdan, dikatakan; Dalam Kurun waktu bulan Januari sampai Maret 2024, Bagpsikologi Biro SDM Polda Jambi telah melaksanakan konseling terhadap 11 personil dengan berbagai macam permasalahan (Dinas, Keluarga maupun Narkoba), oleh karena itu Biro SDM Polda Jambi melalui Bagian Psikologi melaksanakan kegiatan peningkatan kemampuan konselor dilingkungan Polda Jambi yang nantinya berfungsi sebagai perpanjangan tangan dari Biro SDM untuk Satker/ Satwil masing-masing dalam mengatasi dan mencegah adanya personil yang bermasalah terutama masalah psikologi yang dapat menghambat pelaksanaan tugas.

Untuk diketahui, berdasarkan data Personil Polda Jambi saat ini memiliki 8.730 Personil terdiri dari personil Polri 8.353, dan PNS Polri 377 orang, serta jumlah tersebut tentu merupakan jumlah yang sangat banyak jika perawatan dan pembinaan Personil hanya dilakukan oleh Biro SDM Polda Jambi.

Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi melalui Kabag SDM Kompol Sopirin, mengatakan; Peranan konselor sangat diperlukan dalam memberikan pelayanan kepada pegawai negeri pada Polri yang mempunyai permasalahan baik dalam kedinasan ataupun diluar kedinasan.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Gula di Jatim
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Komitmen Kapolri di Aksi May Day: Bentuk Timsus untuk Lindungi dan Kawal Hak Buruh
Lemkapi: Hasil Survei Tunjukkan 87,3% Masyarakat Puas Dengan Pelayanan Mudik
37 Penyandang Disabilitas Daftar Rekrutmen Bintara Polri Tahun 2024
KKB Kembali Berulah, SDN. Inpres Pogapa di Bakar
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Piket Gakkum Satlantas Polres Kediri Kota Melaksanakan Pelayanan kepada Masyarakat
Bhabinkamtibmas Bobang Pantau Penyaluran BLT DD di Kantor Desa
Polres Kediri Kota Amankan Tujuh Motor Tidak Sesuai Spektek Diduga Untuk Balap Liar
Ciptakan Rasa Aman Pada Masyarakat, Polres Kediri Kota Gelar Patroli Blue Light
Polres Langkat Pastikan Tidak Ada Produksi Arang Bakau di Wilayah Pematang Jaya
Polresta Ambon Melakukan Patroli Jalan Kaki di Malam Hari untuk Pantau Situasi Kamtibmas
Lihat Semua
WordPress Lightbox