[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Sekadau Jaga Kelancaran Ibadah Kenaikan Isa Al Masih, Puluhan Personel Diterjunkan

Polda Kalbar, Polres Sekadau – Dalam rangka Hari Kenaikan Isa Al Masih, jajaran Polres Sekadau menerjunkan puluhan personel untuk mengamankan jalannya ibadah di dua belas gereja yang tersebar di wilayah kabupaten Sekadau, pada Kamis (9/5/2024).

Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama, melalui Kasi Humas AKP Agus Junaidi, menjelaskan bahwa di wilayah kota Sekadau, pengamanan dilakukan oleh 46 personel dipimpin oleh para Perwira Pengendali (Padal), mengamankan empat gereja besar, termasuk Gereja Agung Paroki St. Petrus dan Paulus, gereja HKBP, gereja Metodis, dan Gereja Filipi.

IMG 20240509 WA0038 1

“Sementara di wilayah kecamatan, pengamanan dilakukan oleh masing-masing Polsek di wilayah hukumnya. Selain mengamankan jalannya ibadah, para petugas juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada para jemaat gereja,” ujarnya.

Sebelum pelaksanaan pengamanan, Polres Sekadau telah melakukan Security Assessment dan sterilisasi di gereja-gereja yang menjadi lokasi ibadah untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para jemaat.

IMG 20240509 WA0039 1

“Dengan kerjasama antara aparat kepolisian dan pihak gereja, perayaan Hari Kenaikan Isa Al Masih di Sekadau berlangsung lancar dan penuh keberkahan,” kata Kasi Humas AKP Agus.

“Semoga semangat kedamaian dan kebersamaan terus menguatkan setiap langkah umat dalam menjalani ibadah dan berbagi kasih di tengah-tengah masyarakat,” tukasnya. (AR)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Kapolri di Hari Pancasila: Pondasi dalam Wewujudkan Indonesia Emas
SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Rakernis Logistik Polri 2024, Optimalkan Pengelolaan Produk Dalam Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Himbauan Polsek Ngoro kepada karyawan SPBU agar waspada kejahatan
Patroli Polsek Megaluh titipkan himbauan jauhi miras dan Narkoba kepada sekumpulan pemuda di warung kaki lima
Patroli Polsek Megaluh sasar Bank Bri antisipasi kriminalitas di objek vital perbankan
Polsek Peterongan patroli malam Sabtu cegah kriminalitas dan balap liar
Polsek Peterongan patroli taman wisata Kebun Ratu sapa ke pengunjung
Giat sambang Polsek Mojowarno aktifkan pos kamling saat malam hari
Lihat Semua
WordPress Lightbox