[language-switcher]
Beranda  Berita

Didesak Lagi Kasus Novel, Polri Tegaskan Sedang Bekerja

Jakarta – Presiden Joko Widodo meminta Kapolri Jenderal Idham Azis segera menuntaskan kasus teror terhadap penyidik KPK Novel Baswedan dan memberi tenggat hingga awal Desember ini. Polri menegaskan tim masih terus bekerja.

“Tetap bekerja mencari siapa pelakunya dan mengumpulkan semua alat buktinya,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Argo Yuwono, Selasa (3/12/2019).

Sementara itu, Kadiv Humas Polri Irjen Pol Mohammad Iqbal menegaskan kekosongan kursi Kabareskrim tak mempengaruhi kinerja tim untuk mengungkap kasus teror Novel Baswedan. Irjen Iqbal optimis kasus Novel bisa diungkap.

“Sama sekali tidak. Tim bekerja secara maksimal. Tunggu saja ini masalah waktu insya Allah kita sangat optimis akan terungkap,” ucapnya.

Tim teknis bentukan Polri sudah bekerja selama 3 bulan sejak 3 Agustus 2019 hingga 31 Oktober 2019. Namun, sejauh ini, Polri menyatakan ada progres signifikan dari kerja tim teknis.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Blitar Giatkan Patroli untuk Antisipasi Kepadatan dan Kemacetan Arus Lalu Lintas
Gelar Program Minggu Kasih, Kapolresta Surakarta Sapa dan Serap Aspirasi Jemaat Gereja
Sat Resnarkoba Polres Berau Berhasil Ungkap Kasus Narkotika Jenis Sabu
Satlantas Polres Kediri Kota Patroli Sambang untuk Menciptakan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kediri Kota Kawal Pembayaran Bansos MB A-05
KaSPKT patroli siang cegah 3C sasar pertokoan di sekitar pasar
Lihat Semua
WordPress Lightbox