[language-switcher]
Beranda  Berita

Ditresnarkoba Polda Aceh Ungkap Dan Musnahkan Ladang Ganja Seluas Lebih Kurang 5,3 Hektar Di Pegunungan Lamteuba

Ditresnarkoba Polda Aceh yang dibantu Personel gabungan Polda Aceh, Bea Cukai, BNNP, Kodim 0101/BS,Kompi B Yon 117 dan jajaran Polres Aceh Besar kembali ungkap dan memusnahkan ladang ganja seluas lebih kurang 5,3 hektar di 2 titik di pegunungan Gampong Pulo Kemukiman Lamteuba, Aceh Besar, pada Kamis tanggal 21 Juli 2022.

Dirresnarkoba Polda Aceh Kombes Pol. Ruddi dalam keterangannya menyebutkan, pengungkapan dan pemusnahan ladang ganja itu diawali oleh perjalanan jarak tempuh dengan jalan kaki selama 3 jam untuk tiba di TKP.

” Saat tiba di lokasi sekira pukul 11.00 wib, tim gabungan itu menemukan ladang ganja di 2 titik seluas lebih kurang 5,3 Hektar dengan tinggi tiap-tiap batang ganja mencapai 2 sampai dengan 2,5 meter yang telah berusia sekira 4 bulan atau sudah siap panen, “sebut Ruddi

Jumlah batang ganja yang dimusnahkan lebih kurang 53.300 batang dengan estimasi berat batang ganja keseluruhan mencapai 13 ton 325 kg, sambung Ruddi

Pemusnahan batang ganja itu dilakukan dengan cara mencabut dan dibakar sampai habis di TKP dengan menggunakan bahan bakar solar dan ban sepeda motor bekas, tutup Ruddi mengakhiri keterangannya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Desa Babakan, Bripka Asep Ransan Ganjar, Menyambangi Warga Masyarakat di KP. Lembang Desa Babakan
Kegiatan Kerja Bakti Bersama Bhabinkamtibmas Desa Babakan dan Anggota Linmas
Bhabinkamtibmas Desa Ciparay, Bripka Kokon Nurjaman, Menghadiri Pemakaman Anggota Linmas Desa Ciparay
Bhabinkamtibmas Desa Pakutandang, Briptu Indra Juniwawan, Melaksanakan Sambang Kamtibmas kepada Linmas Siaga Desa Pakutandang
Bhabinkamtibmas Desa Ciparay, Bripka Kokon Nurjaman, Melaksanakan Kegiatan Sebagai Pembina Upacara di MTs At Taqwa
Guna Memastikan Wilayah Hukum Polsek Cimaung Aman Personil Laksanakan Patroli Dialogis Malam Hari
Lihat Semua
WordPress Lightbox