[language-switcher]
Beranda  Berita

Sedang Isi Material di Bukit, Truck Tergelincir Jatuh di Pinggir Jalan Sentani

13 5

Polda Papua, Polres Jayapura – Kecelakaan (tunggal) mobil truck Mitsubishi yang tergelincir dari gunung manangsang jatuh ke parit pinggir Jalan Netar Kampung Nendali Distrik Sentani Timur Kabupaten Jayapura, Rabu (22/01/2020) pagi.

Kecelakaan tunggal truck Mitsubishi yang dikemudikan Zulqadri (30) hingga mengakibatkan penumpang wanita (28) mengalami luka berat dan kritis, terjadi di bukit manangsang, truck tergelincir menuruni bukit dan jatuh di pinggir Jalan Netar tepatnya di depan kantor Pertanahan , Kampung Nendali, Distrik Sentani Timur Kab.Jayapura.

Kapolres Jayapura AKBP Victor Dean Mackbon, SH., S.IK., MH., M.Si melalui Kapolsek Sentani Timur Iptu Heri Wicahya saat dikonfirmasi membenarkan kecelakaan tunggal tersebut, kejadian bermula saat pengemudi Zulqadri (30) bersama teman wanitanya (pacar) Risna Osnita (38) sedang memarkirkan mobil truck DS 9968 AD, untuk pengisian material batu, disaat sedang melakukan pengisian material sopir sudah mematikan mesin, kemudian sopir turun dari truck menuju kebelakang untuk melihat muatan yang mau di isi.

“Tiba – tiba truck tersebut jalan sendiri, karena posisi disaat parkir jalan agak menurun, melihat hal tersebut sopir langsung mengejar trucknya dengan maksud untuk menarik keluar penumpang dari pintu sebelah kanan, waktu penumpang tertarik keluar disaat itu badan penumpang terinjak ban truck belakang bagian kanan, sedangkan mobil terus melaju jatuh kebawah sehingga menumbangkan pohon dan berhenti masuk di dalam parit,” jelas Kapolsek Sentani Timur.

Lanjut Iptu Heri mengatakan akibat dari kecelakaan tersebut penumpang Risna Osnita (28) mengalami luka berat hingga saat berita ini diturunkan ia masih tak sadarkan diri dan masih mendapatkan perawatan intensif di RS. Yowari.

“Truck yang tergelincir tersebut menumbangkan pohon hingga menutupi sebagian badan jalan, disaat pohon tumbang dan menutupi sebagian badan jalan tidak terdapat korban jiwa, sehingga langsung kami lakukan pemotongan pohon dengan menggunakan mesin chain saw (senso),” tutup Kapolsek Sentani Timur Iptu Heri Wicahya.

(Humip)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Giat Jum’at Curhat Polsek Muara Kuang Dengan Kepala Sekolah Serta Guru SMA 1 Muara Kuang
Kapolsek Rantau Alai Giat Jumat Curhat di Aula Kantor Camat Rantau Alai
Kapolsek Tanjung Batu, Berikan Imbauan Kamtibmas Ke Warga Saat Giat Jumat Curhat
Kapolsek Tanjung Raja Gelar Jumat Curhat di Desa Sungai Pinang 1
Kapolsek Indralaya Dengar Keluhan Masyarakat Pada Giat Jumat Curhat
Lihat Semua
WordPress Lightbox