[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolda Jambi Buka Rakernis Fungsi Teknis Intelkam 2021

Kapolda Jambi, Irjen Pol A. Rachmad Wibowo pagi ini membuka Rakernis Fungsi Intelkam Polda Jambi di Gedung RCC, Broni Kota Jambi, Jum’at (09/04/21).

Rakernis Fungsi Intelkam Polda Jambi ini digelar dalam rangka menyampaikan hasil Rakernis para Dir Intelkam Polda pada bulan Maret 2021 di Jakarta, tentang situasi Ipoleksosbudkam guna mendukung pemulihan ekonomi nasional dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dalam negeri.

Kapolda Jambi dalam arahannya menyampaikan bahwa pelaksanaan rapat ini digelar diseluruh Jajaran untuk menindaklanjuti intruksi-intruksi dari Mabes Polri.

“Terima kasih kepada Dit Intelkam, ini masuk bulan kelima Saya menjabat sebagai Kapolda Jambi, Saya sangat terbantu oleh kehadiran Dit Intelkam dalam mengawal berbagai situasi Ipoleksosbudkam, termasuk Pilkada serentak di Provinsi Jambi, sehingga memutuskan untuk berkantor di Kabupaten Kerinci,” Puji Kapolda Jambi.

Tampak hadir dalam Rakernis ini, Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso, Irwasda Kombes Pol Dwi Gunawan, Para Dir Opsnal, Kabid Humas, Kasubdit Intelkam, para kasi Dit Intelkam, para Kanit subdit Intelkam, para Kasat Intelkam Polres jajaran Polda Jambi, para Kanit Intelkam Polsek jajaran Polda Jambi.

Dalam rakernis ini diisi pemateri dari sumber eksternal KPU, Bawaslu dan pemerhati Politik Kopipede sedangkan dari internal bersumber dari pejabat utama Direktorat Intelkam Polda Jambi.

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polda Sumut Tingkatkan Pemberantasan Narkoba
Polsek Rambutan Laksanakan Patroli Dan Pengaturan Lalu Lintas Dipersimpangan
Antisipasi Kejahatan, Polres Tebing Tinggi Bersama Koramil 13/TT Laksanakan Patroli Gabungan
Cek Pos Satkamling, Kasat Binmas Polres Tebing Tinggi Berikan Arahan
Jaga Harkamtibmas Saat May Day Sat Samapta Polres Paser Tingkatkan Patroli Dialogis di PT. Kideco
Gatur Peringatan Hardiknas Sat Lantas Polres Paser Beri Pemahaman Kepada Pengguna Jalan Untuk Tertib Berlalu Lintas
Lihat Semua
WordPress Lightbox