[language-switcher]
Beranda  Berita

Dengarkan Keluhan Masyarakat, Polsek Pino Gelar Minggu Kasih bersama Warga

Dalam rangka mendukung program pencegahan tindak kejahatan, Kapolsek Pino IPTU Andi beserta jajarannya, Kanit Binmas Polsek Pino Aipda Maeko.c dan Bhabinkamtibmas Briptu Jeffry Ovika, telah melaksanakan kegiatan Minggu Kasih bersama warga Desa Puding, Kecamatan Pino, Kabupaten Bengkulu Selatan pada hari Minggu (24/03/24).

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Pino menyampaikan himbauan kamtibmas terkait maraknya kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah Kecamatan Pino dan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. Himbauan kamtibmas tersebut mencakup aktivasi kembali Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling), pemberitahuan tamu kepada Kepala Dusun setempat, penempatan kendaraan di lokasi yang aman, pemasangan (CCTV) di area rawan kejahatan, serta ajakan kepada masyarakat untuk menghubungi Bhabinkamtibmas Polsek Pino, Call Center Kepolisian 110, atau langsung mendatangi Polsek Pino dan Segara melaporkan apabila menemui hal-hal mencurigakan.

Selain memberikan himbauan kamtibmas, Kanit Binmas Polsek Pino memberikan kesempatan bagi masyarakat Desa Puding untuk bertanya mengenai permasalahan yang dihadapi oleh komunitas mereka.

“Dengan program Minggu Kasih ini, kita berharap dapat semakin mempererat tali silaturahmi Kepolisian dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat serta seluruh elemen masyarakat,” ungkap Kapolsek Pino IPTU Andi.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya peran serta aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta memperkuat kerjasama antara Kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kabaharkam Apresiasi Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia
Polri Berhasil Tangkap 142 Tersangka dan Minta Blokir 2.862 Situs Judi Online
Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
Bareskrim Bongkar Kasus Manipulasi Data Email, Kerugian Rp.32 M dan 2 WNA Nigeria Tersangka
Polri Siap Lindungi WNI di Luar Negeri dari Kejahatan Transnasional
Patung Jenderal Hoegeng di Sespim Lemdiklat Polri Jadi Simbol Kejujuran dan Anti Korupsi
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personil Satpolantas Polresta Balikpapan Melaksanakan Gatur Lalin Rutin di Bawah Pimpinan Kasat Lantas Kompol Ropiyani
Unit Binmas Polsek Balaraja laksanakan Protap Pagi di PT ADIS wujud nyata Pelayanan Masyarakat
Kapolsek Pimpin Apel Pagi, dan Kesiapan Personil Polsek Balaraja Polresrta Tangerang.
Polsek Sukun Pantau Keamanan dan Kondusifitas Kegiatan Penguatan Kampung Moderasi
Kanit Binmas Polsek Balaraja IPTU BAMBANG.H turun ke jalan wujud nyata Pelayanan Masyarakat
Sambang Ke Balai Warga Bhabinkamtibmas Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Pererat Silaturahmi
Lihat Semua
WordPress Lightbox