[language-switcher]
Beranda  Berita

Dukung Program ETLE, Polri Siap Ganti Plat Hitam Menjadi Warna Putih

Jakarta – Korlantas Polri memutuskan untuk mengganti warna pelat nomor kendaraan, yang semula berwarna dasar hitam menjadi warna putih. 

Keputusan tersebut tertuang dalam Perpol nomor 7 tahun 2021 tentang Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor. 

Perubahan warna dasar pelat nomor kendaraan dilakukan, guna mendukung program tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

“Kamera ETLE bisa saja salah membaca angka 5 menjadi S kemudian angka 1 menjadi huruf I. Padahal hasil tangkapan kamera ETLE dipakai sebagai alat untuk melakukan tilang elektronik,” terang Kasubdit STNK Korlantas Polri (Kombes. Pol. Taslim Chairuddin).

“Penggunaan pelat dasar putih dengan warna teks hitam akan membuat kesalahan identifikasi kamera tak lagi terjadi,” sambungnya. 

Namun demikian, perubahan warna pelat nomor kendaraan ini tidak akan berlaku dalam waktu dekat.

Sementara itu, dalam Perpol nomor 7 tahun 2021 juga dijelaskan terdapat 4 jenis warna baru pada nomor pelat kendaraan yang akan diterapkan di Indonesia, sesuai dengan fungsi dan kepemilikan kendaraan. 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Lomba Desa Tingkat Kabupaten, Polsek Bolo Gotong Royong Bersama Masyarakat
Polres Malang Perkuat Forum Jumat Curhat untuk Menampung Aspirasi Masyarakat
Patroli Malam Sasaran Balap Liar, Begal & Tawuran Dilaksanakan Polsek Indrapura
Bhabinkamtibmas Mojoroto Hadiri Pembentukan Kerja Sama Subyek Reforma Agraria
Antisipasi Kecurangan, Polsek Sumber Barito Patroli Dialogis ke SPBU
Jum,at Berbagi, Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K., M.I.K: Dalam Rezeki Kita Ada Hak Sesama
Lihat Semua
WordPress Lightbox