[language-switcher]
Beranda  Berita

Kini 5 Pelayanan Jadi Satu Atap di Polres Sragen, Mulai SKCK,Sidik Jari, Inafis, Ijin Keramaian, Hingga SPKT dan Pengambilan BPKB Ada…

Sragen- Demi memudahkan pelayanan kepada masyarakat, kini Polres Sragen menyediakan pelayanan satu atap yang meliputi 5 pelayanan bidang kepolisian, antara lain, pembuatan SKCK, sidik jari atau inafis, pelayanan izin keramaian dan SPKT, proses dan pengambilan BPKB.

Ruangan di desain sedemikian rupa, sehingga lebih memudahkan masyarakat dalam bidang pelayanan Kepolisian. Awalnya pelayanan memang terbagi menjadi beberapa lokasi, namun sekarang dibuat satu atap, berlokasi di gedung yang baru yang lebih nyaman dan tertata rapi.

“Ini demi untuk meningkatkan kepuasan dan kenyamanan dalam memperoleh pelayanan dari pihak kepolisian, “ ujar Kapolres AKBP Yuswanto Ardi, saat menggelar konferensi pers.

Standar pelayanan prima baik desain ruangan, peralatan dan teknologi antrean elektronik serta beberapa ruang pelayanan khusus seperti disabilitas, tempat bermain anak dan pojok baca sebagai miniatur perpustakaan, tempar ruang ibu menyusui, tempat pelayanan pengaduan propam (informasi) merupakan aspek pelayanan publik yang sangat sering di manfaatkan masyarakat.

Pelayanan terpadu ini semata-mata untuk menjadikan masyarakat lebih mudah dalam mengakses beberapa pelayanan kepolisian dalam satu atap. Di tambah ruang tunggu bagi masyarakat yang nyaman, mendukung kegiatan dalam prosesi pelayanan tersebut lebih mantap.

Selain itu, mereka yang membutuhkan pelayanan Kepolisian di Polres Sragen, tidak akan ragu dan bingung, karena di pintu masuk ruang di sediakan lobi yang mana di situ ditempat dua orang Polwan setiap harinya, untuk melayani informasi yang di butuhkan masyarakat.

“Semoga dengan adanya pelayanan terpadu satu atap ini masyarakat dapat terbantu dan birokrasi pelayanan serta tata ruang sudah senyaman mungkin di desain sesuai standar pelayanan publik, “ Ujarnya menambahkan.

(Ttk Sragen)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pencurian di Dusun Tigabolon, Pelaku Diamankan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa Polsek Sidamanik
Beri Kuliah Umum Pasca Sarjana di UNAIR, Kapolda Jatim Paparkan Smart Policing Dalam Mewujudkan Keamanan
Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan Sambangi Warung Kopi Adi untuk Sosialisasi Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan Sambangi Warung Kopi, Sosialisasikan Kamtibmas
Polsek Perdagangan Gelar Mediasi dan Pembinaan Remaja di Kantor Subsektor Pembandar
Polsek Perdagangan Gelar Patroli Dialogis untuk Meningkatkan Keamanan di Bandar Simalungun
Lihat Semua
WordPress Lightbox