[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Merauke Dampingi Jubir Covid-19, 2 Pasien Yang Positif dinyatakan Negatif.

Merauke, – Kepala Kepolisian Resor Merauke AKBP Ary Purwanto, Sik mendampingi Bupati Merauke Frederikus Gebze, SE, M.Si dan Pelaksana tugas Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Merauke dr. Nevile R. Muskita saat gelar jumpa. Pers di Posko Covid-19, bertempat di Kantor Bupati Merauke, Selasa (31/3).

Ini kabar yang sangat menggembirakan bagi masyarakat Merauke khsususnya dan Papua pada umumnya. Pasalnya, dua pasien yang telah dinyatakan positif terjangkit virus Corona dinyatakan negatif.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Merauke dr. Nevile Muskita, mengungkapkan bahwa dari 2 pasien yang dinyatakan positif terjangkit Covid-19 yakni pasien 01 dan pasien 02 dinyatakan negatif.

“Kemarin kami telah mendapat hasil dari pesimen 01 dan 02 yang kita kirim beberapa waktu lalu kita terima dan hasilnya negatif. Namun kita masih menunggu hasil pemeriksaan pesimen kedua yang sudah kita kirim kemarin. Kalau hasilnya negatif lagi maka pasien kita akan segera pulangkan kedua pasien ini,” kata Nevile Muskita.

Selain kedua pasien tersebut yang hasil pemeriksaan menjadi negatif dari Corona, 5 pasien dalam pengawasan (PDP) telah dipulangkan. Karena dari hasil pemeriksaan pesimen kedua dari 5 pasien tersebut hasilnya negatif. Kelima pasien PDP yang dipulangkan tersebut adalah pasien 04, 06, 07, 08 dan 09. Sedangkan pasien 05 belum dipulangkan karena trambosit belum stabil.

Begitu juga pasien 03 belum dipulangkan karena hasil pemeriksaan laboratorium kedua belum diterima. Menurut Nevile Muskita, dengan pemulangan 5 pasien tersebut, jumlah pasien yang masih rawat sebanyak 7 orang karena pada Senin (30/3) ada pasien PDP berumur 28 tahun laki-laki yang masuk ke RSUD Merauke.

“Pasien pdp 10 dan pasien PDP 11 belum kita terima hasil laoratorium,” katanya. Dengan hasil pemeriksaan dua pasien Corona tersebut menjadi negatif, jelas Nevile Muskita menunjukan bahwa Merauke mampu menangani Covid-19. “Kalau kita Merauke yang duluan bikin Papua menjadi zona Merah maka kita juga yang harus duluan membuat Papua menjadi zona hijau dari Covid-19.

Penulis : Andre

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Survei KedaiKOPI: Mayoritas Masyarakat Puas Rekayasa Lalu Lintas yang Dilakukan Polri saat Arus Mudik
Kapolri Hadiri Halal Bihalal PBNU
Kapolri Hadiri Halal Bihalal PBNU
Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23
Karo PID Divhumas Polri Ajak Fans Rhoma Irama Jaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Jelang Pilkada
Kepala Biro PID Divhumas Polri Hadiri Halal Bihalal dan Resepsi Milad Ke-11 Fans Rhoma Irama
Jelang KTT WWF di Bali, Korlantas Polri Survey Pengamanan dan Pengawalan di Beberapa Venue Kunjungan Delegasi
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Raya Berhasil Amankan Kebaktian Minggu dan Minggu Kasih di Gereja-Gereja Prioritas
Bhabinkamtibmas dan Lurah Sambangi Warga Binaan sampaikan edukasi himbauan kamtibmas
Tim Singo Timur Polsek Prabumulih Timur berhasil mengamankan pelaku penggelapan Sepeda Motor
Bhabinkamtibmas Desa Rambang Senuling melaksanakan himbauan Kamtibmas kepada warga
Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Binaan wujudkan Kamtibmas aman dan Kondusif
Polsek Lakbok Polres Ciamis Cek Rumah Warga yang Terdampak Gempa
Lihat Semua
WordPress Lightbox