[language-switcher]
Beranda  Berita

Lewat Lagu, Divhumas Polri Ajak Masyarakat #Dirumahaja Cegah Penularan Covid-19

JAKARTA – Pemerintah tidak henti-hentinya memberikan himbauan kepada masyarakat untuk menjaga jarak atau sosial distancing dengan cara #dirumahaja selama masa Pandemi global Virus Corona atau Covid-19 di tanah air. Upaya ini sebagai jalan untuk memutus rantai penularan Covid-19.

Himbauan itu pun telah berlaku melalui Perppu Nomor 1 tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam upaya percepatan penanganan Covid-19. Penerapan PSBB ini antara lain mengimbau masyarakat untuk tetap dirumah aja, mengurangi aktivitas tidak penting di luar rumah, menjaga jarak, menjaga jarak fisik, dan hidup sehat dengan selalu mencuci tangan.

Seiring itu, Kapolri Jenderal Idham Azis telah mengeluarkan Maklumat yang berisi tentang pelarangan masyarakat untuk menggelar acara yang mengumpulkan banyak orang. Bila dihimbau tetap mengeyel, maka Polri berhak untuk membubarkan dengan paksa sesuai undang-undang.

Gerakan untuk dirumahaja pun terus didengungkan baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, Kementerian/Lembaga, TNI-Polri sampai tingkat RT/RW.

Melalui sebuah Video klip lagu berjudul #Dirumahaja, Divisi Humas Polri sebagai congor dari korps Bhayangkara dalam menyampaikan informasi turut berperan untuk mensosialisasikan ke masyarakat untuk tetap bekerja, belajar dan beribadah dirumahaja selama pandemi ini masih ada.

Video berdurasi 2 menit 18 detik itu memvisualkan himbauan untuk tetap #Dirumahaja dengan sebuah lagu yang dinyanyikan anggota Polri yang bertugas di Divisi Humas Polri, yaitu Kombes Pol Guntur, AKBP Dacosta, AKP Vivi serta seorang penyanyi Hafiz Pribadi. Lagu ini diciptakan oleh Ganden Sumarga.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Argo Yuwono menjelaskan maksud dari dibuatkan video itu sebagai bentuk Polri mendukung kebijakan pemerintah agar masyarakat tetap dirumahaja. Polri ingin memberikan edukasi agar kebijakan pemerintah bisa diterapkan betul oleh masyarakat sehingga penularan Covid-19 pun dapat diminimalisir.

“Kita beri edukasi, prinsipnya Polri mendukung kebijakan pemerintah. Oleh karena itu, kita bersama dorong maayarakat untuk ikuti himbauan pemerintah, semata-mata agar penularan Covid-19 tidak semakin meluas,” ujar Argo kepada wartawan, Minggu (4/4/2020).

Selain itu, Argo mengungkapkan komitmen Polri untuk terus mensosiasiliasikan ke masyarakat agar tetap #Dirumahaja, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kakorlantas Ungkap Surat Tilang ETLE Melalui Pesan WhatsApp Masih Dalam Kajian dan Sosialisasi
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Minta Masyarakat Waspadai Kejahatan Siber dengan Modus Email
Polri dan Pertamina Teken Kerjasama Pengamanan Objek Vital Nasional
Kabaharkam Apresiasi Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia
Polri Berhasil Tangkap 142 Tersangka dan Minta Blokir 2.862 Situs Judi Online
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolrestabes Palembang Ucapkan Selamat Memperingati Kenaikan Isa Al Masih
Cegah Guantibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Permata Intan Patroli Dialogis ke SPBU
Siaga Kamtibmas, Kapolsek Permata Intan Patroli Malam Sambangi Warga Desa
Wakapolres Majalengka Jalin Silaturahmi dengan BEM Nusantara Jawa Barat Wilayah III
Personel Polsek Kadipaten Patroli ke Rumah Sakit Hasna Medika untuk Jaga Keamanan
Polsek Kadipaten Kawal Keamanan PLN UPP Jatigede dalam Patroli Rutin
Lihat Semua
WordPress Lightbox