[language-switcher]
Beranda  Berita

Peduli Penggali Kubur, Kapolres Trenggalek Serahkan Santunan dan Bansos

bd1cf5d6 70a8 4ff8 bbe1 4b88d139573dPolres Trenggalek – Ratusan warga yang berprofesi sebagai penggali kubur di Trenggalek menerima santunan dan bantuan sembako dari Polres Trenggalek. Penyerahan bantuan ini merupakan bagian dari bakti sosial yang digelar jajaran Polres Trenggalek dalam rangka pencegahan Covid-19. Rabu (8/7).

Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring, S.H., S.I.K., M.Si. dalam sambutannya mengatakan, profesi penggali kubur merupakan profesi yang tidak mudah dan jarang dilakoni oleh masyarakat. Lebih-lebih dimasa pandemi Covid-19 seperti saat ini. Peran penggali kubur cukup penting saat harus menyiapkan pemakaman warga yang terindikasi terpapar virus mematikan tersebut.

Selain menyerahkan bantuan sosial, AKBP Doni mengajak semua penggali kubur yang hadir untuk sarapan pagi bersama di halaman Mapolres. Suasana hangat dan akrab nampak tergambar jelas dimana seorang Kapolres Trenggalek berada ditengah-tengah warga, duduk bersila dan makan pagi bersama.

Tak berhenti disitu, AKBP Doni juga membuka ruang interaksi dan berbincang guna menggugah semangat dan motivasi mengingat peran dan jasa para penggali kubur cukup besar namun sering kali terlupakan.

“Bapak-bapak sekalian punya jasa yang besar. Tetap semangat ya pak.” Ujar AKBP Doni

6361a998 5e8c 4974 b0a7 f4ff4f03597cLebih lanjut AKBP Doni menuturkan, Polres Trenggalek memiliki program unggulan salah satunya adalah `Patroli Sambang Duka`. Program ini merupakan kegiatan berbasis sosial yang mewajibkan Polsek jajaran dan Bhabinkamtibmas hadir ditengah masyarakat yang sedang mengalami kedukaan.

Pihaknya juga mengimbau agar para penggali kubur untuk memperhatikan dan mematuhi protokol kesehatan saat beraktifitas termasuk saat dan setelah membantu pemakaman warga yang meninggal dunia.

“Kenakan masker, cuci tangan pakai sabun, tetap jaga jarak aman dan lakukan pola hidup sehat dan bersih” Imbau AKBP Doni.

Dalam kesempatan tersebut AKBP Doni menyempatkan diri berbincang dengan salah satu penggali kubur yang kebetulan merupakan penyandang disabilitas. Pihaknya menyampaikan rasa kekaguman atas kegigihan dalam menjalani prosesi sebagai penggali kubur dan penuh keikhlasan membantu masyarakat ditengah kekurangannya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolres yang peduli terhadap kami. Semoga bapak Kapolres dan seluruh jajaran Kepolisian dilindungi oleh Allah SWT, diberi umur panjang dan rejeki yang banyak. Mudah-mudahan kegiatan semacam ini bisa dilakukan terus menerus dan membawa berkah untuk kita sekalian.” Ucapnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Penurunan Kasus Judi Online di Indonesia Capai 404 Kasus di Tahun 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personel Reskrim Polres Tarakan Bekuk Dua Pelaku, Kerugian Korban Tembus Rp23 Juta
"Kapolsek Sipirok Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Bedah Rumah Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di Kelurahan Sipirok Godang
Bhabinkamtibmas Polsek Padang Bolak Ikut Memakmurkan Masjid Jami' Al Ikhlas Desa Pamuntaran
Bhabinkamtibmas Polsek Padang Bolak Berjamaah di Mesjid Raya Desa Pamuntaran, Masyarakat Ikut Memakmurkan Mesjid
Bhabinkamtibmas Kecamatan Batang Angkola Sholat Jumat Berjamaah di Mesjid Al Falah, Desa Benteng Huraba
Personil Polsek Sipirok Lakukan Patroli di Fasilitas Umum dan Objek Vital, Situasi Aman dan Terkendala
Lihat Semua
WordPress Lightbox