[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Kepulauan Anambas Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Personel Pam TPS

ANAMBAS – Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Cakhyo Dipo Alam, S.I.K., Pimpin Pelaksanaan Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Tahapan Pungut Suara dan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara dalam rangka Operasi Mantap Praja Seligi-2020 bertempat di Lapangan Sulaiman Abdullah Kec. Siantan. Senin (07/12/2020).

Adapun Jumlah Personel Pengamanan untuk 119 TPS yang ada di Kab. Kepulauan Anambas Pamenwas 2 Personel, Padal 10 Personel, Personel Polres Kepulauan Anambas 88 Personel dan Personel BKO Polda Kepri 38 Personel.

Dalam amanatnya Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Cakhyo Dipo Alam, S.I.K. menyampaikan bahwa Agar Personel Pam TPS mengetahui situasi TPS yang diamankan yaitu Aman, Rawan dan sangat rawan, Gunakan APD dengan benar dan baik, walaupun telah di Rapid Test tetap waspada dan manjaga keselamatan kesehatan dan jangan terlalu banyak interaksi dan fokus dengan Pelaksanaan tugas, Laksanakan Pengamananan dari Pemungutan hingga Rekap dan distribusi ke KPU Kepulauan Anambas.

“Jangan masuk ke Area TPS, Pengamananan dipintu masuk/keluar dan tidak meninggalkan TPS, serta melaporkan perkembangan situasi secara rutin. Apabila situasi khusus, suhu pemilih diatas yang telah ditentukan 37,3 °c, Hubungi tim kesehatan setempat dan Padal, apabila memungkinkan Tim Yankes Polres Kepulauan Anambas akan datang membantu,” tegas Kapolres.

Selesai Pelaksanaan Apel Pergeseran Pasukan, dilanjutkan dengan Pemberian MTP (Makanan Tambahan Polri) dan Pelaksanaan Rapid Tes untuk Personel Polres Kepulauan Anambas yang melaksanakan pengamanan TPS di halaman Polsek Siantan. Hasil Pemeriksaan Rapid tes tidak ditemukan adanya Personil mengalami Reaktif Covid-19.

Apel Pergeseran Pasukan dihadiri oleh Waka Polres Kepulauan Anambas Kompol Yudi Sukmayadi, AMd, PJU, Padal dan Personel Pengamanan TPS di Kab. Kepulauan Anambas.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
Bareskrim Bongkar Kasus Manipulasi Data Email, Kerugian Rp.32 M dan 2 WNA Nigeria Tersangka
Polri Siap Lindungi WNI di Luar Negeri dari Kejahatan Transnasional
Patung Jenderal Hoegeng di Sespim Lemdiklat Polri Jadi Simbol Kejujuran dan Anti Korupsi
Kapolri Hadiri HUT Yayasan Kemala Bhayangkari Ke-44
Kapolri Terima Audiensi Walubi, Bahas Perayaan Waisak Nasional Hingga Kerukunan Bangsa
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Patroli Siang Hari Kanit Provos Polsek Jogoroto Bersama Anggota SPKT Dialogis Kamtibmas Dengan Warga Masyarakat
Petugas polsek mojoagung laksanakan kegiatan kring pagi
Dialogis dengan warga, petugas memberikan himbauan seputar kamtibmas seputar wilayah Kecamatan Mojoagung.
Patroli Polsek Kesamben Sambang Tomas Desa Carangrejo
Kanit Binmas Polsek Kesamben Himbau dan Dialogis Dengan Petani
PATROLI KE OBJEK VITAL BANK BRI ANGGOTA DIALOGIS DENGAN SECURITY BERIKAN KEAMANAN DAN KENYAMANAN BAGI NASABAH
Lihat Semua
WordPress Lightbox