[language-switcher]
Beranda  Berita

Polri Bantah Isu Terduga Teroris FA Sebagai Pengurus Muhammadiyah

Jakarta – Tim Densus 88 Anti – teror Polri telah menangkap terduga teroris yang berinisial (FA) dan istrinya. Pasutri ini diamankan di Bandara Soekarno – Hatta usai pulang dari Turki, Kamis (08/04/2021).

Sempat beredar kabar bahwa (FA) merupakan seorang pengurus PP Muhammadiyah. Namun, informasi ini dibantah Mabes Polri dan menyatakan bahwa beliau adalah anggota dari Jamaah Islamiyah (JI) Yogyakarta.

Diketahui, ia bersama sang istri pergi ke Turki untuk membangun jaringan komunikasi bersama tokoh Al – Qaeda terkait strategi dalam mendukung gerakan terorisme secara global.

“Kami ingin meluruskan bahwa informasi yang menyebutkan terduga teroris berinisial (FA) adalah seorang pengurus PP Muhammadiyah jelas tidak benar,” ungkap Kadiv Humas Polri (Irjen. Pol. Argo Yuwono).

“Memang, itu adalah strategi dari kelompok JI yang ingin membenturkan pemerintah bersama dengan organisasi agama agar terjadi konflik,” sambungnya.

Ia menjelaskan, dari hasil penyelidikan sementara terduga teroris FA memiliki peran yang sangat vital. FA juga kerap melakukan doktrinasi kepada para anggota golongan Jamaah Islamiyah (JI).

“Yang bersangkutan berperan merekrut orang-orang ke dalam organisasi Jamaah Islamiyah, yang kemudian dilanjutkan dengan melakukan I’dad (pelatihan militer) dengan mendaki Gunung Lawu. Itu jadi salah satu persiapan awal kelompok terorisme ini,” pungkasnya.

(PoldaMetroJaya)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Korlantas Polri: Pelat Khusus ZZ Tidak Kekebalan Aturan Ganjil-Genap di Jakarta
Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Nobar Semifinal AFC Asian Cup U23: Polres Boyolali Kerahkan 100 Personel
Sinegitas dan Kepedulian, Bhabinkamtibmas Brigadir Lukas Bantu Warga Perbaiki Jalan Rusak di Desa Perongkan
PERSONIL SATPOLAIRUD POLRES KOTAWARINGIN BARAT BERIKAN HIMBAUAN DLARANGAN MEMBUANG SAMPAH DI SEKITAR PERAIRAN
Bhabinkamtibmas Polsek Balikpapan Timur Salurkan Bansos Sembari Sosialisasikan Kamtibmas Pasca Pemilu 2024
Puslitbang Polri Gelar Rapat Penyusunan Laporan Akhir Penelitian Tentang Peran dalam Mendukung Pemulihan dan Percepatan Ekonomi Nasional
Kapolsek Lubuk Tarok Gelar Jumat Curhat di Jorong Koto Tuo
Lihat Semua
WordPress Lightbox