[language-switcher]
Beranda  Berita

Sipropam Polres Berau Gelar Giat Gaktiplin dan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polsek Segah

Siepropam Polres Berau menggelar kegiatan Gaktiplin (penegakan ketertiban dan disiplin) dan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polsek Segah. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasi Propam Polres Berau, AKP H Simalango, yang bertujuan untuk memastikan kedisiplinan dan integritas anggota Polri serta meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Dalam kegiatan tersebut, dihadiri langsung oleh Kapolsek Segah AKP Didin Nurdin, Wakapolsek Ipda M. Kasim Kahar, serta personel Polsek Segah dan anggota lainnya dari Provos Polres Berau.

Berbagai kegiatan dilakukan dalam Gaktiplin tersebut, termasuk pemeriksaan terhadap kendaraan dinas, pemeriksaan sikap tampang dan kelengkapan data diri setiap personel, pemeriksaan senjata api, dan pemeriksaan urin. Selain itu, dilakukan juga pembinaan terkait etika profesi Polri, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anggota dalam menjalankan tugasnya secara profesional dan berintegritas.

“Pemeriksaan rutin ini merupakan bagian dari upaya kita untuk memastikan bahwa anggota Polri tetap menjaga kedisiplinan dan integritas dalam melaksanakan tugasnya,” ujar AKP H. Simalango.

Kapolsek Segah, AKP Didin Nurdin, menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi upaya Siepropam Polres Berau dalam meningkatkan kualitas anggota Polri.

“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menjaga profesionalisme dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” katanya.

Dengan dilaksanakannya kegiatan Gaktiplin dan Pembinaan Etika Profesi Polri secara rutin, diharapkan akan tercipta lingkungan kerja yang lebih baik, disiplin yang tinggi, serta pelayanan publik yang lebih berkualitas dari anggota Polri di Polres Berau.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Simalungun Gelar Sosialisasi Tertib Lalu Lintas di Jalan Asahan, Pematangsiantar
Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2024 di Simalungun Berlangsung Meriah dengan Kehadiran Pejabat Tinggi Daerah
Polsek Raya Galakkan Sosialisasi Anti-Narkoba Melalui Patroli Dialogis di Kampung Bebas Narkoba Nagori Dame
Polsek Perdagangan Gelar Dialog Kamtibmas di Warung Bapak Sudar, Ajak Masyarakat Aktif Jaga Keamanan
Bhabinkamtibmas Polsek ajak warga  Untuk Jaga Keamanan Bersama
Rayakan Hari Pendidikan Nasional, SMAN 1 Raya Kahean Gelar Upacara Bersama Forkopimca
Lihat Semua
WordPress Lightbox