[language-switcher]
Beranda  Berita

Jumat Curhat, Polisi Bunut Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Penerimaan Polri 2024

kegiatan Jumat Curhat kembali digelar Polsek Bunut jajaran Polres Pelawan Polda Riau.

Kali ini, di Mesjid Paripurna Baitul Makmur Jalan Lintas Bono,Kelurahan Pangkalan Bunut Kecamatan Bunut Kabupaten Pelalawan, Jumat (26/4/2024). Jumlah Peserta kurang lebih 12 orang.

“Kegiatan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dengan mengedepankan langkah langkah persuasif khususnya diwilayah hukum Polsek Bunut,” ujar Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Bunut AKP Hendri Berson, S.H.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ps. Kanit Binmas Aipda Feri Sasli, diikuti oleh Aipda Nanda Hermawan Bhabinkamtubmas Desa Lubuk Keranji Timur dan Desa Sialang Bungkuk dan Aipda Marzuki Lubis.

Topik dalam kegiatan, Cegah kejahatan berupa Curat, Curas maupun Curanmor dan Cegah peredaran Narkoba serta Penerimaan Polri Ta.2024

“Pada kesempatan ini Ps. Kanit Binmas menghimbau kepada masyarakat, mari bersama – sama kita jaga kondusifitas Kamtibmas dan menghimbau dan mengajak masyarakat untuk turut andil dalam mencegah terjadinya tindak kejahatan berupa Curat, Curas maupun Curanmor (C3),” ujar Kapolsek seraya mengatakan, dengan cara aktif melaksanakan Siskamling diareal tempat tinggalnya.

Dengan masih adanya terjadi kejahatan penyalahgunaan Narkoba. Personil Unit Binmas Polsek Bunut memberikan himbauan berupa pemahaman hukum dan sanksi hukum terhadap para pelaku penyalahgunaan Narkoba.

Selain itu, menyampaikan kepada Masyarakat, Polri sedang melakukan penerimaan Bintara Polri T.A 2024. Dalam melakukan perekruran Anggota Polri T.A 2024, Polri menerapkan prinsip “BETAH” yakni Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis.

“Dan untuk lebih jelasnya tentang syarat dan waktu pendaftaran masyarakat dapat membuka link penerimaan polri.go.id

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
Bareskrim Bongkar Kasus Manipulasi Data Email, Kerugian Rp.32 M dan 2 WNA Nigeria Tersangka
Polri Siap Lindungi WNI di Luar Negeri dari Kejahatan Transnasional
Patung Jenderal Hoegeng di Sespim Lemdiklat Polri Jadi Simbol Kejujuran dan Anti Korupsi
Kapolri Hadiri HUT Yayasan Kemala Bhayangkari Ke-44
Kapolri Terima Audiensi Walubi, Bahas Perayaan Waisak Nasional Hingga Kerukunan Bangsa
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personil Polsek Pakel Amankan Kegiatan Bihalal Karang Taruna Desa Gombang
Polsek Baguala Gelar Patroli Malam, Himbau Masyarakat Kembali ke Rumah
Personil Polsek Boyolangu Amankan Pertunjukan Pentas Seni Jaranan di Desa Kendalbulur
Personil Polsek Sendang Amankan Kegiatan Bihalal Karang Taruna Greget
Polresta Ambon: Sat Samapta Lakukan Pengaturan Lalu Lintas di Sekitar Sekolah
Bhabinkamtibmas Kel. Amantelu Himbau Warga tentang Kamtibmas di Batu Merah
Lihat Semua
WordPress Lightbox