[language-switcher]
Beranda  Berita

Kunjungan Serdik Sespimti Dikreg ke-33, Kapolres Malang Paparkan Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024

 

 

MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jawa Timur, menyambut kunjungan sejumlah peserta didik (Serdik) Sekolah Staf dan Pimpinan (Sespim) Tingkat Tinggi (Dikreg) ke-33 tahun 2024 di Mapolres Malang, Rabu (24/4/2024). Kunjungan ini dilakukan dalam rangka mendalami materi Praktek Kerja dalam Negeri (PDKN).

 

Kunjungan tim yang dipimpin oleh Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Eddy Hartono, disambut secara langsung oleh Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana dan pejabat utama Polres di aula Mapolres Malang.

 

Tema yang diangkat dalam praktek kerja dalam negeri kali ini adalah strategi “Kamtibmas dalam Pesta Demokrasi 2024, Menuju Indonesia Emas”. Nantinya para peserta PKDN akan mendalami materi terkait tema tersebut dengan melakukan wawancara langsung kepada sejumlah narasumber dari Polres Malang dan Polsek jajaran.

 

Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, dalam sambutannya menyatakan telah menyiapkan sejumlah narasumber untuk membantu para peserta dalam mendalami materi tersebut. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Malang juga memaparkan gambaran wilayah hukum Polres Malang yang terdiri dari 30 Polsek jajaran dan 30 Kecamatan, dengan jumlah penduduk mencapai 2,7 juta jiwa.

 

“Menyikapi pesta demokrasi tahun 2024, Polres Malang telah mengambil langkah proaktif dengan mengelola situasi di Kabupaten Malang, termasuk menangani keluhan-keluhan secara cepat demi kelancaran masa pemungutan suara,” kata AKBP Putu Kholis dalam paparannya, Rabu (24/4).

 

Kapolres menjelaskan, salah satu langkah yang diambil adalah mengubah pola penanganan terhadap balap liar dengan menggelar Kanjuruhan Street Race. Event ini, diselenggarakan oleh Polres Malang dan Pemerintah Kabupaten Malang, bertujuan untuk menciptakan wadah balap yang lebih aman bagi pengguna jalan, serta sebagai upaya mengubah perilaku balap liar menjadi lebih teratur.

 

Tak hanya itu, Polres Malang juga aktif dalam menangani berbagai kasus kriminal. Yang terbaru, korps baju cokelat ini berhasil mengungkap kasus perampokan yang merugikan korban hingga ratusan juta rupiah, serta penggerebekan industry rumahan narkotika jenis sabu.

 

Dikatakan AKBP Putu, penanganan kasus-kasus yang melibatkan sabung ayam dan perjudian, serta potensi gangguan Kamtibmas yang disinyalir berdampak pada kelancaran Pilkades serentak tahun 2023 di Kabupaten Malang juga menjadi bagian dalam paparan dihadapan para peserta.

 

“Ungkap kasus menonjol dari berbagai kasus misalnya penipuan, berhasil ungkap home industri sabu di Pandaan Pasuruan, termasuk musuh besar Malang yaitu home industri Miras dapat ditindaklanjuti saat bulan Ramadhan,” jelasnya.

 

Dengan berbagai langkah preventif dan proaktif yang diambil oleh Kepolisian Resor Malang, diharapkan pesta demokrasi tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar dan aman bagi seluruh masyarakat Kabupaten Malang.

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Minta Masyarakat Waspadai Kejahatan Siber dengan Modus Email
Polri dan Pertamina Teken Kerjasama Pengamanan Objek Vital Nasional
Kabaharkam Apresiasi Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia
Polri Berhasil Tangkap 142 Tersangka dan Minta Blokir 2.862 Situs Judi Online
Sejumlah Polisi di Pegunungan Bintang Diganjar Pin Emas Kapolri hingga KPLB
Bareskrim Bongkar Kasus Manipulasi Data Email, Kerugian Rp.32 M dan 2 WNA Nigeria Tersangka
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bagian dari Pembinaan dan Peningkatan Karier, 12 Perwira Polres Tarakan Laksanakan Sertijab
Polri Minta Masyarakat Waspadai Kejahatan Siber dengan Modus Email
Polda DIY Gelar Pelatihan Polmas Kawasan Pendidikan di Wilayah Hukum Polda DIY
Bhabinkamtibmas Polsek Widasari Edukasi Masyarakat Soal Pencegahan Stunting
Patroli Dialogis Polsek Cikedung, Tingkatkan Kedekatan Polisi Dengan Masyarakat
Terima Kunjungan Anak SD Insan Mandiri Kendari, Brimob Sultra Kenalkan Tugas Pokok Korps Brimob Polri
Lihat Semua
WordPress Lightbox