[language-switcher]
Beranda  Berita

Team Gabungan Ops Yustisi Polresta Mojokerto Dibagi 5 Team, Hasilnya Jaring 125 Pelanggar Prokes

Polresta Mojokerto  – Pandemi covid 19 belum berakhir, sudah banyak korban yang meninggal dunia karena virus corona. Kali ini, Kompol Iwan Sebastian, S.ST, S.H, M.H Wakapolresta Mojokerto memimpin operasi yustisi bersama tiga pilar. Jum’at (19/3/21) Malam.

Demi menurunkan angka penyebaran dan memberikan pencegahan serta kesadaran masyarakat Kota Mojokerto, jika diketahui tidak menggunakan masker langsung ditindak dengan tilang.

Menindaklanjuti intruksi Pemerintah dan perintah Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Nico Afinta penggelaran operasi yustisi terus dilakukan. Kapolresta Mojokerto berharap masyarakat Kota Mojokerto paham dan mengerti akan kegiatan gabungan Polri – TNI dan Sat Pol PP.

“Sesuai dengan sesuai kententuan berdasarkan Inpres No. 6 tahun 2020, Perda No. 2 tahun 2020, dan Perwali No. 55 tahun 2020 ini, harapan saya masyarakat Kota Mojokerto paham dan mengerti akan kegiatan gabungan Polri – TNI, Dishub  dan Sat Pol PP.” Ucap AKBP Deddy Supriadi

Menambahkan, Wakapolresta Mojokerto, “Kegiatan Operasi Yustisi dalam rangka Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19” Kata Kompol Iwan Sebastian, S.ST, S.H, M.H.

Operasi Yustisi kali ini Dilakukan Secara Mobile Dan Dibagi Menjadi 5 Tim Dimana Tim 1 Dipimpin IPDA Agus Sugianto, S.H., bertugas melaksanakan Mobilling Pemburu Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 di Wilayah Prajurit Kulon Polresta Mojokerto Serta Tim 2 Di Pimpin IPDA Lukman Basoni, S.H. Kanit Laka Sat Lantas Polresta Mojokerto, bertugas melaksanakan Mobilling Pemburu Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 di Wilayah Kec. Magersari Polresta Mojokerto, TIM 3 dipimpin oleh IPTU Eko Srijono, SH Kanit Dikyasa Sat Lantas Polresta Mojokerto, bertugas melaksanakan Patroli Hunting Pemburu Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 di Simp 4 PMI Kota Mojokerto, TIM 4 dipimpin oleh IPDA Siti Nurjanah, S.Trk KBO Sat Intelkam Polresta Mojokerto, dan yang Terakhir TIM 5 dipimpin oleh Kompol Iwan Sebastian, S.ST, S.H, M.H (Wakapolres Mojokerto Kota yang bertugas melaksanakan Patroli Hunting Pemburu Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 di Wilayah Hukum Polresta Mojokerto.

“Dalam pelaksanaan kegiatan Ops Yustisi ini utamakan keselamatan dan laksanakan kegiatan ini sesuai kententuan yang berlaku dengan mengedepankan cara humanis dan persuasive, Secara keseluruhan kegiatan mobiling Covid Hunter didapatkan hasil pelanggar protokol kesehatan sebanyak 125 Pelanggar Terjaring Ops Yustisi, dan bagi pelanggar kita beri Surat ke Pengadilan.” Kompol Iwan Sebastian, S.ST, S.H, M.H Wakapolresta Mojokerto.

“Ini Atensi Kapolda Jatim dan Salah satu program prioritas Kapolri melalui Pemantapan Dukungan Polri dalam penanganan covid-19”. Tegas Wakapolresta Mojokerto Kompol Iwan Sebastian, S.ST, S.H, M.H.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kawal Aksi May Day Besok, Polda Metro Jaya Siagakan 3.454 Perosnel Gabungan
Polri Beberkan Langkah Kesiapan dalam World Water Forum di Bali
Polri Siap Mengawal Kepala Negara dan Delegasi Pada KTT World Water Forum di Bali
Pengamanan Pemilu Lancar, Polri Pantau Berita Bohong di Medsos
Polisi: Serangan KKB ke Polsek Homeyo Tewaskan 1 Warga Sipil
Polri Catat Penurunan Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas di Akhir Pekan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Bosar Maligas Bersama Babinsa dan Penyuluh Pertanian Edukasi Warga di Kebun Buah Naga Bapak J. Purba
Polsek Mariana Amankan Aksi Unjuk Rasa di PT Wilmar Padi Indonesia
Polsek Panei Tongah Gelar Patroli Dialogis di Warung Kopi Pak Siagian untuk Tingkatkan Keamanan
Timnas Indonesia Bertanding di Semifinal Piala Asia, Polsek Betung Gelar Nobar
Polsek Betung Juga Menggelar Nonton Bareng Semifinal Piala Asia U-23
Bhabinkamtibmas Polsek Tanah Jawa Tingkatkan Keamanan Nagori Bah Joga dengan Kunjungan Sambang
Lihat Semua
WordPress Lightbox