[language-switcher]
Beranda  Berita

Dua Sopir Tewas pada Tabrakan Beruntun di Jalinsum Padang Sibusuk

Sijunjung. Kecelakaan maut yang melibatkan dua truk Fuso dan satu kendaraan minibus terjadi di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Jorong Simancung, Nagari Padang Sibusuk, Kecamatan Kupitan sekitar 90-100 km dari Padang, Selasa (26/3/2024) sekitar pukul 01.30 WIB.

Kecelakaan tersebut mengakibatkan korban meninggal dunia dan arus lalu lintas dari Sijunjung menuju Solok, maupun sebaliknya terhambat dan dilakukan buka tutup jalur karena posisi kendaraan yang berada di badan jalan, serta tumpahan minyak yang berserakan akibat kecelakaan tersebut.

Kasatlantas Polres Sijunjung, AKP Dani Salman yang dikonfirmasi membenarkan telah terjadi laka lantas di lokasi tersebut.

“Tabrakan maut beruntun terjadi antara mobil truk tangki Hino dengan nopol BK 9881 EL yang dikemudikan oleh Muhammad Awli Harahap (21), warga Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumut, dengan truk tangki Mitsubishi BA 8797 AO yang dikemudikan Kamarudin (64), warga Kandang Baru, Kecamatan Sijunjung, serta mobil minibus Toyota Avanza BA 1078 FM yang dikemudikan Ilham (40), warga Kota Padang,” ujarnya.

Kasatlantas menjelaskan bahwa awal kejadian bermula saat truk tangki Mitsubishi BA 8797 AO dan mobil Toyota Avanza BA 1078 FM yang datang dari arah bersamaan, yaitu dari arah Kota Padang menuju Dharmasraya. Memasuki lokasi kejadian, truk tangki yang dikemudikan Kamarudin tersebut hendak mendahului kendaraan lain yang berada di depannya, yang diiringi Toyota Avanza BA 1078 FM yang dikemudikan Ilham.

“Pada saat bersamaan, datang dari arah berlawananan truk tangki Hino BK 9881 EL yang dikemudikan Muhammad Awli Harahap dan karena jarak kendaraan yang sudah terlalu dekat, maka kecelakaan pun terjadi di badan jalan sebelah kanan dari arah Kota Padang menuju arah Dharmasraya. Sedangkan Toyota Avanza BA 1078 FM menabrak bagian belakang truk tangki Mitsubishi yang dikemudikan Kamarudin,” ucapnya.

Akibat kejadian tersebut Pengemudi Truck Tangki Mitsubishi BA 8797 AO Nama Kamarudin dan Pengemudi Toyota Avanza dengan nopol BA 1078 FM bernama Ilham Meninggal Dunia. Sementara itu, Pengemudi Truck Tangki Hino BK 9881 EL bernama Muhammad Awli harahap dan Penumpang mobil Toyota Avanza bernama Aulia Khatib mengalami luka luka dan dibawa ke Puskesmas Padang Sibusuk dan dirujuk ke RSUP M Djamil Padang.

Kasatlantas kembali mengimbau kepada para pengguna jalan lintas Sumatra, agar tetap selalu berhati-hati dalam mengemudikan kendaraan baik siang maupun malam hari mengingat situasi dan kondisi jalan, serta cuaca.

“Perhatikan rambu lalulintas dan kondisi jalan yang dilalui, pakai sabuk keselamatan, serta lengkapi dokumen kendaraan anda dan mengemudilah dengan hati hati,” tuturnya. (*ogi)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Puslitbang Polri Gelar Seminar Hasil Penelitian Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber untuk Mewujudkan Polri 4.0
Polri Bagi Tugas dengan TNI Kawal Delegasi World Water Forum
Kakorlantas Lepas 2.446 Personel dan 310 Kendaraan Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Kakorlantas Ungkap Surat Tilang ETLE Melalui Pesan WhatsApp Masih Dalam Kajian dan Sosialisasi
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Minta Masyarakat Waspadai Kejahatan Siber dengan Modus Email
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Halal Bi Halal di Bandar Seikijang, Bupati Zukri Serukan Program Magrib Mengaji Digalakkan Kembali
Kamtibmas Malam Hari, Polsek Campurdarat Gelar Patroli Blue Light
Kapolsek Biduk Biduk Hadiri Halal Bi Halal Bersama Bupati Berau dan OPD Kabupaten Berau
Ratusan Paket Ganja Kering Siap Edar Disita, Empat Lelaki Diringkus Tim Opsnal Satuan Resnarkoba Polres Pasaman Barat
Kerjasama Polres Majene dan Masyarakat Berhasil Gagalkan Aksi Pencurian di Lingkungan Rangas Pabesoang
Ingin Lepaskan Rindu dengan Ayah Kandung, Bocah Ini Disuguhkan Minuman Beracun oleh Ibu Tiri
Lihat Semua
WordPress Lightbox